Jokowi Gembira Blusukan Bersama Mark Zuckerberg

Senin, 13 Oktober 2014 – 18:06 WIB
Jokowi Gembira Blusukan Bersama Mark Zuckerberg. Foto: Twitter

jpnn.com - JAKARTA - Presiden terpilih periode 2014-2019, Joko Widodo mengaku sangat senang bertemu dengan Founder and CEO Facebook, Mark Zuckerberg. Apalagi, pertemuan keduanya dilanjutkan dengan blusukan ke Pasar Blok A Tanah Abang.

Kegembiraan itu ditumpahkan Jokowi lewat akun Facebook resminya. "Hari ini saya gembira karena mendapat kesempatan 'blusukan' bersama Founder/CEO Mark Zuckerberg ke Pasar Blok A Tanah Abang Jakarta Pusat," kata Jokowi beberapa saat yang lalu.

BACA JUGA: Acer Liquid E700, Tampil Elegan dengan 3 Slot Kartu GSM

Ini adalah update status yang kedua. Sebelumnya, ia juga memperbarui di dinding Facebooknya sebelum bertemu dengan Zuck, sapaan Mark Zuckerberg.

"Senin, 13 Oktober 2014 , saya akan menerima kunjungan seseorang yang luar biasa, yang telah mengubah dunia komunikasi informasi, Mark Zuckerberg, pendiri Facebook. Saya berharap pertemuan ini bisa memberi manfaat bagi Bangsa Indonesia," tulis Jokowi di akun Jokowi, 16 jam yang lalu.

BACA JUGA: Sebelum Bertemu Mark Zuckerberg, Jokowi Update Status di FB

Tapi bedanya, akun Facebook Jokowi yang digunakan update ini memang belum terverifikasi. Artinya pemilik akun masih diragukan.

Namun, akun FB tersebut terhubung dengan twitter Jokowi @jokowi_do2 yang sudah diverifikasi dan menyebutkan bahwa akun di layanan terpopuler mikroblog itu adalah milik Jokowi. (awa/jpnn)

BACA JUGA: Mark Zuckerberg Bikin Borobudur Dipuja Dunia

BACA ARTIKEL LAINNYA... AC Anti-Pemanasan Global Sabet Emas


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler