Asian Games 2018

Jokowi: Lindswell Ratu Asia!

Senin, 20 Agustus 2018 – 11:32 WIB
Lindswell Kwok. Foto: Instagram jokowi

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo menjadi saksi perjuangan atlet wushu, Lindswell Kwok meraih medali emas di Asian Games 2018 di JIExpo, Jakarta, Senin (20/8). Ini adalah kepingan emas kedua setelah Minggu (19/8) kemarin, Defia Rosmaniar mempersembahkan emas dari taekwondo.

"Emas kedua di hari kedua Asian Games 2018! Pagi ini, atlet andalan Indonesia di cabang wushu, Lindswell Kwok, merebut medali emas di nomor taijijian All-Round dalam pertandingan di Hall B JIExpo Kemayoran Jakarta," tulis Jokowi di Instagram, pada akun @jokowi.

BACA JUGA: Lindswell Sumbang Emas Kedua Indonesia, Ada Pak Jokowi Lagi

Lindswell meraih medali emas setelah mengumpulkan rata-rata poin 9,75. Perak dari nomor ini diraih atlet Hong Kong, sementara perunggu disabet Filipina.

Lindswell, gadis Medan berusia 26 tahun ini memang sudah kondang di dunia wushu. Namun, kini Lindswell makin mempertegasnya dengan menguasai Asia.

BACA JUGA: Tiga Pemain Timnas Indonesia Ini Ditakuti Hong Kong

"Lindswell, sang ratu wushu Asia Tenggara, kini menjadi ratu Asia. Selamat!" sebut Jokowi. (adk/jpnn)

BACA JUGA: Indonesia vs Hong Kong: Harus Menang agar Lebih Nyaman

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... 15 Calo Tiket Diciduk Saat Beraksi di Area Stadion Patriot


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler