Jokowi Optimistis Target Indonesia di AG 2018 Bisa Tercapai

Kamis, 23 Agustus 2018 – 14:24 WIB
Presiden Joko Widodo memberikan medali emas kepada lifter putra Indonesia Eko Yulianto Irawan di Asian Games 2018 cabang angkat besi, Jakarta, Selasa (21/8). Foto : Ricardo

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo optimistis target Indonesia di ajang Asian Games 2018 Jakarta-Palembang bisa tercapai. Bahkan dia berharap bisa lebih baik dari target.

"Target kita masuk sepuluh besar, tapi kalau di rangking delapan ya Alhamdulilah. Syukur di rangking empat ya Alhamdulilah. Harus disyukuri," ujar pria yang kerap disapa Jokowi itu di Kantor PP Muhammadiyah, Jakarta, Kamis (23/8).

BACA JUGA: Mendarat Sempurna, Jafro Sumbang Emas ke-7 Indonesia

Namun, dia mengingatkan bahwa pada Asian Games 2014 di Incheon, Indonesia berada di urutan ke-17.

Karena itu harus disyukuri bila kontingen nasional mampu memperbaiki posisi masuk peringkat 10.

BACA JUGA: Malaysia: Insyaallah Indonesia Dapat Hasil Bagus Lawan UEA

Apalagi, suami Iriana memandang prestasi atlet Indonesia kali ini sesuai target. "Kalau emasnya masih sesuai dengan target lah. Di setiap cabang olahraga masih sesuai dengan target," tambahnya.

Untuk diketahui, Presiden Ketujuh RI sudah beberapa kali memberikan semangat secara langsung bagi para atlet Indonesia yang berlaga di ajang AG 2018, dengan cara menyaksikan langsung perlombaan di lapangan.(fat/jpnn)

BACA JUGA: Terharu Pada Anthony Ginting, Gading Marten Ikut Sakit

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Curhat Siman Sudartawa Usai Jeblok di Asian Games 2018


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler