Jokowi Pastikan Januari Belum Berlaku Ganjil-Genap

Selasa, 18 Desember 2012 – 19:34 WIB
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo memastikan bahwa kebijakan penerapan plat nomor kendaraan berdasar ganjil-genap untuk mengatasi kemacetan di ibukota, tidak akan diterapkan pada bulan Januari 2013.

Hal ini menanggapi beredarnya pesan berantai via BlackBerry Messenger (BBM) yang menyebutkan bahwa aturan ganjil-genap mulai berlaku tanggal 1 Januari 2013.

"Enggak, siapa yang bilang. Maret saja kita belum tentu, masih panjang, masih proses kajian ekonomi, kajian sosial, perlu kalkulasi politik, semuanya perlu," kata Jokowi kepada wartawan di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (18/12).

Menurut Jokowi, kebijakan ganjil genap adalah kebijakan yang radikal karena akan memaksa warga mengubah pola transportasinya. Untuk itu diperlukan perencanaan yang sangat matang.

Meski banyak kabar tidak benar yang beredar di masyarakat, namun Jokowi mengaku senang karena kebijakannya mendapat sorotan. Ia mengaku mendapat banyak masukan dari masyarakat.

"Paling nggak, masyarakat sudah mempunyai wacana, ini sudah ada di masyarakat, kemudian ada masukan-masukan. Orang memberi masukan bagus," ujarnya. (dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ditagih Janji, Ahok Omeli Mahasiswa

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler