jpnn.com, PEKANBARU - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, jalan Tol Trans Sumatera direncanakan membentang dari Lampung hingga Aceh. Dari perhitungannya, daerah yang paling diuntungkan oleh keberadaan tol tersebut adalah Provinsi Riau, karena posisinya di tengah-tengah.
"Malam-malam saya hitung-hitung, ini yang dapat keuntungan yang paling banyak adalah siapa? Ternyata adalah Provinsi Riau," kata presiden yang beken disapa dengan panggilan Jokowi, di Kantor LAM Riau, Pekanbaru, Sabtu (15/12).
BACA JUGA: Jokowi Inginkan Pemda Punya Peran Signifikan di Blok Rokan
Apalagi, lanjut Jokowi, Riau juga akan memiliki tol penghubung dengan Padang, Sumatera Barat dan Kota Dumai yang berada di pesisir.
"Riau berada pada tempat strategis, memiliki feeder jalan tol cabang yaitu ke Padang, Dumai, dan Sumut. Sehingga ini berada pada poros yang strategis," jelas mantan wali kota Surakarta itu.
BACA JUGA: Gubernur Riau: Ingat Tanah, Ingat Pak Jokowi
Saat ini, pemerintah akan merampungkan terlebih dahulu pembangunan tol Pekanbaru-Dumai sepanjang 180 km. Bila jalan itu jadi maka jarak tempuh kedua kota di Riau tersebut bisa dipersingkat dari 7-8 jam menjadi 3 jam saja.(fat/jpnn)
BACA JUGA: Bendera Demokrat Dirusak, Pak Jokowi Keluarkan Peringatan
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kubu Prabowo Fokus Pembangunan Kantor di Dekat Rumah Jokowi
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam