Jokowi Surati Polda Metro Jaya

Kamis, 20 Juni 2013 – 19:55 WIB
JAKARTA - Bertepatan dengan HUT kota Jakarta ke-486, Sabtu (22/6) tim sepakbola kebanggaan ibu kota Persija dijadwalkan menjamu Persib Bandung dalam laga lanjutan ISL.

Namun sayang, pertandingan ini terancam tidak bisa disaksikan langsung oleh para suporter. Pasalnya pihak kepolisian belum memberikan izin keamanan. Masalah ini menjadi perhatian Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo. Ia mengaku telah menyurati pihak Polda Metro Jaya terkait hal ini.

"Tapi belum dapat jawaban, kita berusaha, kita ingin berusaha," ujar gubernur yang biasa disapa Jokowi ini di gedung Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (20/6).

Jokowi mengaku ingin suporter Persija bisa menyaksikan tim kebanggaanya secara langsung di stadion. Bahkan jika memungkinkan, Jokowi juga ingin ikut nonton laga antara dua musuh bebuyutan itu bersama para Jakmania.

Namun, Jokowi juga menyadari potensi gangguan keamanan yang dihadirkan laga panas tersebut. Apalagi tahun lalu pertemuan antara kedua tim di Jakarta diwarnai insiden tewasnya seorang suporter Persib.

Oleh karenanya, mantan Wali Kota Surakarta ini dapat menghormati jika pihak keamanan akhirnya tidak memberikan izin.

"Saya ngerti. Tapi karena pertimbangan-pertimbangan lain, Polda kan juga punya pertimbangan," tandasnya. (dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Polisi Pastikan PRJ Kemayoran Berjalan Aman

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler