Jokowi Tak Mau Pamerkan Jumlah Hewan Kurban

Rabu, 24 Oktober 2012 – 18:18 WIB
JAKARTA - Pada Jumat (26/10) lusa seluruh umat muslim akan merayakan Hari Raya Idul Adha. Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo alias Jokowi, juga tak akan melewatkan hari raya Idul Adha dengan menyedekahkan hewan kurban.

Hanya saja, Jokowi enggan mengungkapkan soal jumlah sapi atau kambing yang akan dikurbankannya. Ia beralasan hal itu tidak perlu diumbar karena bisa dianggap riya (pamer).

"Kurban sapi dan kambing. Jangan disampaikan (jumlahnya), riya namanya," kata Jokowi kepada wartawan di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (24/10).

Tapi Jokowi mengisyaratkan hewan kurban yang akan diberikannya pada Idhul Adha tahun ini bakal lebih dari satu ekor. Pasalnya, ia akan memberikan hewan kurban untuk beberapa tempat.

"Di sini (Balai Kota) sama ada di beberapa kampung," ujar Jokowi mengungkapkan lokasi berkurban. (dil/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Amankan Demo Buruh, 500 Polisi Siaga di Balai Kota DKI

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler