Jokowi Tidak Mungkin Campuri Urusan Hanura

Kamis, 18 Januari 2018 – 21:01 WIB
Presiden Joko Widodo. Foto: Dok. JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo meyakini Presiden Joko Widodo tidak akan mencampuri urusan internal Partai Hanura.

"Pada prinsipnya, kalau masalah (konflik internal) partai, Pak Jokowi enggak pernah ikut campur. Silakan diselesaikan sendiri di internal masing-masing partai," ujar Tjahjo di Jakarta, Kamis (18/1).

BACA JUGA: Pak Wiranto Akui Daryatmo Atau Oso?

Menurut mantan sekjen DPP PDI Perjuangan itu, pemerintah hanya berharap partai politik lebih solid jelang Pemilu 2019.

"Ini, kan, (Pemilu 2019) pekerjaan rumahnya partai politik. Kalau internal (parpol) solid, maka ekternal yaitu masyarakat juga dapat diyakinkan untuk menggunakan hak suaranya dengan baik. Dengan demikian, pemilu bisa sukses dan terlaksana dengan baik," kata Tjahjo.

BACA JUGA: Sepertinya Pak Wiranto Terlibat Upaya Penggulingan Oso

Tjahjo juga menepis anggapan yang menyebut konflik internal Hanura akan berimbas pada Pilkada Serentak 2018.

Sebab, pendaftaran bakal calon kepala daerah sudah dilaksanakan sebelum konflik mengemuka. (gir/jpnn)

BACA JUGA: Jadi Ketum Hanura, Daryatmo Segera Temui Oso

BACA ARTIKEL LAINNYA... Wiranto: Hanura Sekarang Ada Dua


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler