jpnn.com, JAKARTA - Aktor Jonathan Frizzy memberi tanggapan soal tudingan Dhena Devanka yang menuduhnya hanya memberi nafkah Rp 5 juta per bulan untuk ketiga anaknya.
Dengan santai, pria yang karib disapa Ijonk itu membantah tuduhan mantan istrinya tersebut.
BACA JUGA: Terungkap, Sebegini Uang Jajan Roy Citayam Sebelum Terkenal di Citayam Fashion Week
Dia mengatakan bahwa uang Rp 5 juta itu hanya untuk jajan anak-anak, bukan jumlah kewajiban per bulan.
"Bukan, itu buat jajan dan masih banyak yang lain," kata Jonathan Frizzy saat menjadi bintang tamu Pagi-pagi Ambyar, baru-baru ini.
BACA JUGA: Nikita Mirzani Mengaku Ketagihan Melakukannya, Ini Sebabnya
Pemain sinetron Siapa Takut Jatuh Cinta itu menyayangkan sikap Dhena Devanka yang menuduhnya lewat media sosial.
Menurut Jonathan Frizzy, apa yang disampaikan mantan istrinya itu tidak benar dan tidak lengkap.
BACA JUGA: Dhena Devanka Ungkit Masalah Nafkah, Jonathan Frizzy Beri Balasan Menohok
"Dia (Dhena Devanka) cuma bilang 'anak-anak pengin jajan, transfer dong', ya aku transfer, bukan kewajiban (nafkah bulanan) yang harus kutransfer," jelas Ijonk.
Jonathan Frizzy mengaku mempunyai bukti bahwa dirinya selalu mentransfer nafkah untuk anak-anaknya.
Dia menyebut jumlah nafkah yang dikirim rata-rata Rp 30 juta per bulan.
"Kalau dihitung-hitung sebenarnya lebih (Rp 30 juta)," tambah Jonathan Frizzy.
Dhena Devanka dan Jonathan Frizzy menikah pada 2012 silam.
Setelah menikah, keduanya dikaruniai tiga orang anak.
Namun, Dhena Devanka dan Jonathan Frizzy memutuskan bercerai pada Februari 2022. (ded/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra