Jorge Lorenzo Permalukan Valentino Rossi

Rabu, 03 Februari 2016 – 18:41 WIB
Lorenzo dan Rossi. Foto: AFP

jpnn.com - SEPANG – Jorge Lorenzo kembali membuktikan diri lebih baik dari Valentino Rossi dalam sesi latihan pramusim MotoGP. Terbaru, Lorenzo menjadi pembalap tercepat pada hari ketiga di Sirkuit Sepang, Rabu (3/2).

Jagoan Movistar Yamaha itu berhasil membukukan waktu satu menit 59,580 detik. Catatan itu dibukukan pada lap ke-34. Saat itu, sang juara bertahan tersebut melahap 36 lap.

BACA JUGA: Messi Kantong Kresek Akhirnya Punya Kostum Barcelona

Sementara itu, Rossi hanya berada di posisi kedua setelah mengemas waktu dua menit 556 detik. Hasil ini makin membuktikan kedigdayaan Lorenzo atas Rossi. Sebelumnya, Lorenzo juga tampil lebih baik pada hari kedua, Selasa (2/2).

Saat itu, Lorenzo berada di posisi kedua. Sedangkan Rossi hanya bisa finish di urutan ketujuh. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Daftar Klub Beken yang Sering Ganti Pelatih, Madrid Juaranya

Hasil Lengkap Tes MotoGP Sepang:

1.  Jorge Lorenzo (Movistar Yamaha) 1:59.580

BACA JUGA: 5 Bintang Muenchen Yang Terancam Pergi

2.  Valentino Rossi (Movistar Yamaha) 2:00.556

3.  Marc Marquez (Repsol Honda) 2:00.883

4.  Cal Crutchlow (LCR Honda) 2:00.992

5.  Casey Stoner (Ducati) 2:01.070

6.  Dani Pedrosa (Repsol Honda) 2:01.161

7.  Danilo Petrucci (Octo Pramac) 2:01.217

8.  Andrea Iannone (Ducati) 2:01.223

9.  Scott Redding (Octo Pramac) 2:01.229

10.  Maverick Vinales (Team Suzuki) 2:01.244

BACA ARTIKEL LAINNYA... 5 Bintang Berpeluang Ikut Guardiola ke City, Termasuk Messi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler