Josephine Alexandra Ternyata Jago Main Kibor dan Gitar

Jumat, 02 Agustus 2019 – 13:47 WIB
Josephine Alexandra saat peluncuran keyboard Yamaha seri PSR-SX900 di Gatot Subroto, Jakarta, Kamis (1/8). Foto: Dedi Yondra/JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - YouTuber Josephine Alexandra selama ini terkenal sebagai gadis yang mahir bermain gitar dengan teknik fingerstyle.

Banyak video dirinya yang viral di media sosial yang akhirnya membuat namanya dikenal luas.

BACA JUGA: Fildan Baubau Dicibir: Hanya Main Gitar, Mau Makan Apa Anak Istrimu

Namun, perempuan berusia 18 tahun itu ternyata tidak hanya jago bermain gitar.

Josephine juga piawai memainkan jarinya di atas tuts sebuah kibor.

BACA JUGA: Dua Kota untuk Slash

BACA JUGA: Kembali Bermusik, Cinta Laura Ogah Tanggapi Skandal Foto Mesra

Dia sempat menunjukkan kemampuannya saat peluncuran kibor Yamaha seri PSR-SX900 dan PSR-SX700 di Gatot Subroto, Jakarta, Kamis (1/8).

Dia membuat takjub hadirin saat membawakan lagu Livin’ on a Prayer milik Bon Jovi dengan lincah.

"Sebetulnya kibor bukan hal baru karena aku pertama bermain musik, ya, piano," kata Josephine saat berbincang dengan jpnn.com, Kamis (1/8).

Dia menilai bukan hal yang aneh jika seorang gitaris bisa juga memainkan alat musik lain.

Josephine mengaku senang penampilannya disambut meriah tamu undangan. Dia merasa pemilihan lagu itu sangat cocok dengan suasana hatinya.

Lagu itu juga mengobati rasa penasarannya untuk mengaransemen ulang hanya dengan menggunakan sebuah kibor.

"Untungnya kibor ini memiliki fitur-fitur yang memadai untuk sebuah kibor canggih, seperti layar sentuh, speaker, joystick dan bluetooth audio," ucap Jose, sapaannya.

Jose berharap bakal terus aktif dengan karya-karya terbaru yang diunggah ke akun media sosial, khususnya YouTube.

Baik sebagai pemain gitar maupun menjadi seorang keyboard. Sebab, baginya, mahir dengan kedua instrumen itu sangat menyenangkan.

"Semua saya lakukan karena saya punya passion di bidang-bidang itu," tutup Josephine. (mg3/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler