Joy Red Velvet Ulang Tahun ke-25, Berikut Profil dan Perjalanan Kariernya

Jumat, 03 September 2021 – 16:34 WIB
Joy Red Velvet. Foto: Instagram/_imyour_joy

jpnn.com, KOREA SELATAN - Personel Red Velvet, Joy pada hari ini memperingati ulang tahun ke-25.

Momen spesial bagi Joy tersebut dirayakan penggemar di seluruh dunia, khususnya di media sosial.

BACA JUGA: Lucinta Luna Lebih Suka Berhubungan dengan Bule, Ini Alasannya

Berikut profil singkat Joy Red Velvet:

Perempuan bernama asli Park Soo Young itu lahir di Provinsi Jeju, Korea Selatan.

BACA JUGA: Saipul Jamil Bebas, Coki Pardede Ditangkap

Joy secara resmi diperkenalkan sebagai anggota keempat Red Velvet pada 29 Juli 2014.

Red Velvet sendiri debut melalui single Happiness pada 1 Agustus 2014 lalu 

BACA JUGA: Heboh Detik-detik Penangkapan Coki Pardede, Kaget Lalu Minta Minum

Tidak hanya aktif sebagai idol, Joy melebarkan sayapnya dengan terjun ke dunia akting.

Joy debut sebagai aktris melalui drama The Liar And His Lover pada 2017.

Dalam drama tersebut, dia berperan sebagai pemeran utama bernama Yoon So Rim.

Selain berakting, Joy juga mengisi lagu soundtrack drama tersebut dengan menyanyikan Yeowooya dan I'm Okay.

Selanjutnya pada 2018, Joy bermain di drama The Great Seducer sebagai Eun Tae Hee.

Perempuan yang berada dalam naungan SM Entertainment itu beradu akting dengan Woo Do Hwan.

Pada Mei 2021, Joy resmi debut solo melalui album bertajuk Hello.

Baru-baru ini, rekan segrup Irene Red Velvet tersebut dikabarkan berkencan dengan penyanyi Crush.

Kedua agensi pun telah mengonfirmasi kabar tersebut.

Joy Red Velvet dan Crush sendiri pernah berkolaborasi melalui lagu Mayday pada Mei 2020. (mcr7/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler