Juara Wimbledon, Kvitova Ingin Dominasi Grand Slam

Minggu, 06 Juli 2014 – 19:43 WIB
Petra Kvitova. Getty images

jpnn.com - WIMBLEDON- Petra Kvitova akhirnya menjadi juara Grand Slam seri Wimbledon 2014 setelah menekuk Eugenie Bouchard dengan skor 6-3, 6-0 di Centre Court, Minggu (6/7).

Itu adalah gelar kedua yang diraih petenis asal Republik Ceko tersebut. Sebelumnya, Kvitova berhasil melenggang ke podium juara pada musim 2011 silam.

BACA JUGA: Ini Pesan Mengharukan Neymar Usai Cedera di Piala Dunia

Kemenangan itu langsung membuat konfidensi Pvitova terdongkrak. Petenis berusia 24 tahun itu bertekad mendominasi turnamen-turnamen level Grand Slam di masa mendatang.

“Saya berharap begitu. Ini adalah gelar kedua saya. Bagi saya, ini lebih spesial karena saya harus menunggunya selama tiga tahun,” terang Kvitova sebagaimana dilansir laman Sky Tennis, Minggu (6/7).

BACA JUGA: Honda Bantah Bakal Bajak Crutchlow

Kvitova langsung mendedikasikan kemenangan itu pada sang ayah Jiri. Pasalnya, hari ini Jiri tengah menikmati pertambahan usianya.

“Saya memang sangat ingin kembali mendapatkan tropi di sini dan akhirnya saya bisa melakukannya. Laga benar-benar sulit. Namun, gelar ini berarti banyak bagi saya,” tegas Kvitova. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Jadi Penyebab Cedera Neymar, Zuniga Dibela Camoranesi

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pelatih Kosta Rika: Terima Kasih Warga Brasil!


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler