Rektor Uncen Jayapura, Festus Simbiak mengatakan jumlah tersebut sudah termasuk dengan Prof. Dr. Johana Jembise, MA dan Prof. Dr. Onnie Metang Limintang, M.Si., yang dikukuhkan menjadi guru besar Uncen Jayapura di Auditorium Uncen Abepura, Rabu (14/11). Makanya, kata dia Uncen menargetkan 20 persen guru besar harus terpenuhi hingga tahun 2020 dari total tenaga dosen.
Peluang mencapai target tersebut sangat terbuka. Festus mengatakan saat ini sebanyak 64 orang tenaga dosen yang sudah bergelar doktor dan sekitar 80 orang sedang melanjutkan program S3 di beberapa universitas di dalam negeri maupun di luar negeri. Selain itu, untuk mencapai target tersebut, pihaknya akan terus mendukung dan memfasilitasi pengusulan calon guru besar.
Dikatakan, dukungan yang diberikan yaitu dari sisi pembiayaan penelitian dan publikasi hasil penelitian. Hal ini menurutnya dilakukan karena khususnya dosen dalam hal kenaikan jabatan fungsional syarat yang paling susah dipenuhi adalah publikasi dalam jurnal terakreditasi nasional dan jurnal ilmiah internasional.
"Kita semua menyambut dengan gembira pidato ilmiah dari dua guru besar tersebut, sebagai salah satu peristiwa penting yang terjadi di lingkungan Uncen. Dimana peristiwa penting tersebut menjadi salah satu barometer kemajuan kepakaran/profesionalitas staf akademik di Uncen, sekaligus promosi untuk Uncen," ujar Festus seperti yang dilansir Cenderawasih Pos (JPNN Group), Jumat (16/11). (jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Mutu Guru Wajib Ditingkatkan
Redaktur : Tim Redaksi