Jungle Lebih Energik dan Jujur di Album Ketiga

Jumat, 13 Agustus 2021 – 17:49 WIB
Jungle. Foto: Dok. Jungle/Anna

jpnn.com, JAKARTA - Setelah sederet prestasi beberapa waktu lalu, duo produser asal Inggris, Jungle kembali dengan karya terbaru.

Jungle pada hari ini merilis album ketiga berjudul 'Loving In Stereo' yang lebih berani dan ambisius.

BACA JUGA: Tulus Merilis Ingkar

Loving In Stereo adalah sebuah album disko dinamis yang membawa semangat lantai dansa dan semua hal yang membuat musik menyenangkan.

Album tersebut menjadi momen bagi duo yang terdiri dari J dan T tersebut merambah ke lanskap pop sekaligus memperluas jangkauan mereka dalam bermusik.

BACA JUGA: Terinspirasi Ritual Minum Kopi, Heruwa Rilis Lagu Baru

"Kami belajar untuk menangkap energi suatu momen dengan baik tanpa memikirkannya terlalu dalam. Tujuan utama kami adalah meninggalkan kesempurnaan dan menyadari betapa musik kami dapat menjadi sangat energetik dan jujur," ungkap Jungle, Jumat (13/8).

Jungle memasukkan 14 lagu energik dan jujur dalam album Loving In Stereo.

BACA JUGA: Di Rumah Saja, Tora Sudiro Ciptakan Lagu Iguana

Beberapa lagu di antaranya, Truth, Keep Moving, dan Talk About It.

Jungle juga menyimpan lagu terbaik di bagian akhir yaitu Can’t Stop The Stars.

"Membebaskan diri kita dari ekspektasi-ekspektasi tidak realistis yang kita miliki untuk diri kita sendiri agar kita dapat hidup lebih bahagia dan terpenuhi," jelasnya.

Album Loving In Stereo dari Jungle sudah bisa dinikmati di berbagai platform musik digital. (ded/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler