jpnn.com - JAKARTA - Sidang gugatan cerai Julia Perez, 35, terhadap Gaston Castano, 30, kembali digelar di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, kemarin (6/4).
Namun, Gaston lagi-lagi tidak hadir untuk memenuhi panggilan kedua dari pengadilan. Majelis hakim pun otomatis kembali menunda sidang hingga Kamis (14/4).
BACA JUGA: Shahrukh Khan Main Bareng Bintang Panas Ini
’’Padahal, saya sudah sampaikan soal jadwal sidang ini di Twitter. Saya tahu dia aktif di media sosial. Buktinya, dia bisa posting. Kemarin yang sidang pertama dia bilang tidak bisa hadir, tapi justru liburan ke luar negeri dan pesta-pesta di pantai bersama teman-temannya. Artinya, dia tidak menghargai persidangan,’’ kata Jupe, sapaan Julia Perez, setelah mengikuti sidang.
Namun, Jupe menyatakan, kembali absennya Gaston tidak membuatnya kecewa. Perseonel Trio Cecepi itu malah bersyukur.
BACA JUGA: Yuhuii, Festival Musik Musim Panas di Bali Kembali Digelar
’’Ya, dengan dia memberikan sikap seperti ini, justru kalau bisa sidang yang ketiga nanti langsung ketok palu. Saya nggak sabar banget. Saya pengin syukuran gede-gedean di rumah saya,’’ ungkap Jupe yang menikah dengan Gaston pada 26 September 2013 di Australia tersebut.
Dalam sidang itu, Jupe membiarkan rambutnya yang plontos. Dia tidak mengenakan penutup kepala atau rambut palsu. Beberapa kali dia mengusap kulit kepalanya yang licin.
BACA JUGA: Project Dokumenter Aksa 7 Diperkenalkan di Indofest 2016, Apa Sih Itu?
’’Di sidang cerai ini, kalau saya ngambil negatifnya aja bikin pusing, udah kepala botak, ditambah pusing pula,’’ katanya yang disambut gelak tawa orang di sekitarnya. (dod/c15/ayi/sam/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Marshanda Ternyata Masih Trauma
Redaktur : Tim Redaksi