Jupe Sutradarai Film Action

Selasa, 10 Juni 2014 – 07:13 WIB

JAKARTA - Kaki Julia Perez alias Jupe, 33, cedera. Dia dijadwalkan mengikuti pertandingan futsal ekshibisi melawan tim media di Kuningan, Jakarta, kemarin (9/6). Ketika tiba di lokasi, Jupe jalan berjingkat. Sepatu hak tingginya ditenteng. Telapak hingga mata kaki kanannya dibalut perban.
 
Jupe menyatakan dirinya keseleo. Dia bercerita tentang penyebab cedera tersebut. Mantan kekasih Gaston Castano itu tengah mengerjakan film baru, Gila dan Jiwa. Dalam film omnibus yang menjadi proyek 40 tahun Ria Irawan berkarir itu, Jupe menjadi salah seorang sutradara. Ada lima genre dalam film tersebut. Yakni, drama, horor, komedi, musikal, dan action. Jupe dipercaya menggarap genre action. "Ini kan kali pertama saya jadi sutradara. Syuting ala-ala Angelina Jolie," katanya.
 
Jupe juga menjadi pemain dalam film tersebut. Waktu adegan perkelahian, dia tidak mau menggunakan pemeran pengganti. Semua dilakukan sendiri. "Saya hajar pemain saya. Eh, saya malah jatuh. Bunyi krek gitu. Saya mikirnya, mudah-mudahan kaki saya nggak patah," ungkapnya.
 
Akhirnya, sebelum bertanding futsal, dia pergi ke tukang urut. Kakinya dipijat. "Saya nangis. Diurut sakit," ucapnya.
 
Meski begitu, Jupe tetap tidak mau absen dalam pertandingan futsal. Dia lantas mengenakan sepatu kets dan berlaga. "Itu lho disemprot yang dingin-dingin di bagian yang keseleo. Sama minum painkiller biar nggak terasa sakit," jelasnya. Memang, meski kaki keseleo, Jupe tetap bermain futsal dengan lincah. Tampaknya, dia lupa kakinya sedang sakit.

Gila dan Jiwa adalah film yang dikerjakan lima sutradara. Selain Jupe dan Ria Irawan, ada Afgan, Aming, serta Ade Paloh. Bagi Jupe, menjadi sutradara sekaligus pemain membuat dirinya merasa lengkap. Sebelum terjun ke lapangan, dia mendapat pengarahan. "Nggak sabar nunggu filmnya keluar. Semoga bisa menghibur," ujarnya. (jan/c5/ayi)

BACA JUGA: Butuh Penyegaran Karir, Sule Tinggalkan OVJ

BACA ARTIKEL LAINNYA... Film Hijabers In Love, Satukan Pendidikan dan Hiburan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler