Juventus Gaet Gilus Mix Jadi Mitra Regional

Minggu, 06 Juni 2021 – 22:49 WIB
Juventus resmi menggandeng Gilus Mix sebagai mitra regional. Foto: Mayora

jpnn.com, JAKARTA - Juventus terus mengembangkan pengaruhnya di pasar Asia. Terbaru, klub Liga Italia itu bekerja sama dengan Kopiko kopi hitam Gilus Mix sebagai mitra regional.

Jonathan Setiadi, Direktur Pemasaran Torabika Eka Semesta mengaku bangga bisa menjadi mitra resmi tim berjuluk La Vecchia Signora itu.

BACA JUGA: Juventus Tak Ingin Melepas Penyerang Atletico yang Dipinjamnya itu

"Dengan prestasi yang telah ditorehkan Juventus FC baik di level Italia, Eropa maupun dunia menarik kami untuk untuk melakukan kerja sama dengan mereka," kata Jonathan dalam keterangan tertulis, Minggu (6/6).

Menurut dia, Juventus memiliki basis penggemar yang besar dan fanatik di Indonesia.

BACA JUGA: Bursa Transfer: Bintang Milan ke Juventus, Eks City ke Lazio

"Kami yakin kolaborasi ini akan meningkatkan relevansi Gilus Mix bagi konsumennya, para anak muda penikmat kopi," ujarnya.

Langkah Juventus menggaet produk tanah air sebagai mitra regional mereka untuk musim depan menjadi langkah baik bagi kemajuan industri di Indonesia.

BACA JUGA: Pecat Pirlo, Juventus Rangkul Allegri

Jonathan mengatakan produk -produk Mayora bukan pertama kali menghebohkan masyarakat di tanah air.

Sebelumnya, salah satu produk asli Indonesia juga beberapa kali muncul di unggahan artis Korea, bahkan di drakor.(jlo/jpnn)


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler