jpnn.com - TURIN- Juventus tak mau ketinggalan memanfaatkan bursa transfer musim dingin Januari ini. Hasilnya, tim berjuluk Si Nyonya Tua itu sukses menambah armada di lini depan. Itu terjadi setelah Juventus berhasil menggaet Pablo Osvaldo dari Southampton.
Namun, Osvaldo hanya didatangkan dengan status pembelian. Meski begitu, Juventus bisa memiliki Osvaldo dengan status pembelian permanen pada akhir musim mendatang. Kabarnya, Osvaldo memiliki nilai transfer sebesar 19 juta Euro atau sekitar Rp 314 miliar (Euro= Rp 16.537).
BACA JUGA: Persik Incar Satu Poin di Gresik
Tapi, keputusan Juventus juga patut dipertanyakan. Pasalnya, Si Nyonya Tua sudah memiliki banyak pemain di lini depan. Di antaranya ialah Carlos Tevez, Fernando Llorente serta Mirko Vucinic.
Selain itu, Juventus juga mesti bekerja keras untuk menaklukkan kebengalan Osvaldo. Selama membela Southampton, Osvaldo memang menjadi pemain yang kerap berbuat onar di internal tim.
BACA JUGA: Tidak Gajian, Pemain Mogok Main
Salah satu yang paling diingat ialah ketika Osvaldo terlihat pertikaian dengan bek Jose Fonte ketika menjalani latihan. Hal itulah yang membuat Southampton dikabarkan dengan dengan kelakuan Osvaldo.
Apalagi, tingkah liar itu tak dibarengi dengan catatan gol yang impresif. Dalam 13 pertandingan, Osvaldo hanya menyumbang tiga gol. Sebelum membela Southampton, Osvaldo pernah berseragam Atalanta, Lecce, Fiorentina, AS Roma, Bologna serta Espanyol. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Paling Modern, Paling Merana
BACA ARTIKEL LAINNYA... Arsenal Pinjam Kim Kallstrom Hingga Akhir Musim
Redaktur : Tim Redaksi