jpnn.com, JAKARTA - Industri musik tanah air kembali berduka. Pembetot bass pertama band Dewa 19, Erwin Prasetya meninggal dunia.
Kabar duka itu disampaikan Ari Lasso melalui aku Instagram miliknya, Sabtu (2/5).
BACA JUGA: Ditantang Ariel NOAH, Ari Lasso Beri Tanggapan Begini
Ia mengunggah foto kenangan bersama almarhum saat masih bergabung dengan band besutan Ahmad Dhani itu.
"Berita duka. Erwin Prasetya (no 3 dari kiri, sebelah @ahmaddhaniofficial) basis pertama @de19wa meninggal dunia tadi pagi," tulis Ari Lasso.
BACA JUGA: Kabar Duka, Musisi Senior Indonesia Meninggal Dunia Usai Melawan Kanker
Pelantun Hampa itu juga meminta doa untuk almarhum dan keluarga yang ditinggalkan.
"Kiranya almarhum mendapat tempat terbaik di sisi-NYA. Dan kluarga diberi kekuatan. Amin. RIP Win," pungkas Ari Lasso.
BACA JUGA: 3 Berita Artis Terheboh: Jerinx SID Merasa Terancam, Ini Doa Mbah Mijan
Erwin Prasetya ahir di Surabaya, 29 Januari 1972. Ia adalah musikus, komposer dan penulis lagu Indonesia.
Ia bergabung dengan grup band Dewa 19 dari mulai terbentuk hingga tahun 2002.
Erwin Prasetya mempunyai andil mencipta lagu-lahu hit Dewa 19 seperti Kirana, Restoe Boemi, Kamulah Satu-satunya, Still I'm Sure We'll Love Again, Sebelum Kau Terlelap, Selatan Jakarta. Ari Lasso ex vokalis Dewa 19 pernah menyanyikan lagu hit Misteri Ilahi yang diciptakan oleh Erwin Prasetya di album Sendiri Dulu.(mg7/jpnn)
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh