Kabar Gembira! Apple Segera Luncurkan iPad Versi Murah

Senin, 18 Mei 2020 – 17:12 WIB
iPad Air dan iPad Mini. Foto: ubergizmo

jpnn.com, JAKARTA - Menurut laporan terbaru dari analis Ming-Chi Kuo, Apple akan meluncurkan iPad 2020 pada akhir tahun ini. Menariknya, iPad 2020 versi murah ini akan diotaki oleh prosesor A12

Dikutip dari Ubergizmo, Senin (18/5), iPad 2020 sendiri disebut-sebut merupakan penyegaran dari iPad, iPad Air dan iPad mini. Tentunya Apple menambahkan sejumlah peningkatan dari seri sebelumnya.

BACA JUGA: Update Corona 18 Mei 2020: Kabar Membahagiakan dari RS Darurat Wisma Atlet

Kou mengklaim bahwa Apple akan megadopsi pendekatan yang sama saat meluncurkan iPhone SE untuk tablet terbarunya itu.

Berdasarkan cuitan Twitter @L0vetodream, yang terbukti cukup akurat diklaim bahwa iPad 2020 ditenagai oleh chipset A12.

BACA JUGA: Dampak Pandemi Corona, Sebagian Bisnis Grab Lumpuh

Namun tunggu dulu, bukankah chipset terbaru dari Apple ialah A13?

Dan bukankah seharusnya Apple meluncurkan A14 tahun ini? Apapun itu, Kuo telah mengklaim bahwa Apple bisa melakulan pendekatan serupa dengan yang dilakukan iPhone SE.

BACA JUGA: Letjen Doni Ulangi Pernyataan Pak Jokowi: Tidak Boleh Mudik, Titik!

Menggunakan chipset lebih tua membuat perangkat bisa dijual dengan harga lebih murah. Artinya, Apple bakal tetap menjaga harga iPad tetap rendah, yang pada gilirannya bisa membuatnya lebih menarik bagi pelanggan.

Misalnya, iPhone SE, Apple memilih untuk menggunakan perangkat keras yang mirip dengan iPhone 8.

Apple hanya memberi sedikit peningkatan untuk membantu performa dengan chipset Bionic A13.

Namun hingga saat ini tidak ada tablet Apple baru yang mengadopsi chipset A13. Bahkan, iPad Pro yang disegarkan awal tahun ini menggunakan varian A12X yang disebut A12Z yang datang dengan inti GPU tambahan. (mg9/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler