Kabar Gembira, Bebek Kaleyo Hadir di Summarecon Bekasi, Menunya Dijamin Bikin Puas

Kamis, 27 Januari 2022 – 17:57 WIB
Setelah memiliki tiga outlet di wilayah Bekasi, kini Bebek Kaleyo hadir di Summarecon Bekasi. Foto: Humas Bebek Kaleyo

jpnn.com, BEKASI - Ada kabar gembira nih bagi pencinta kuliner di daerah Kota Bekasi. Setelah memiliki tiga outlet di wilayah Bekasi, kini Bebek Kaleyo hadir di Summarecon Bekasi.

Kalian bisa menambah daftar kuliner jika berkunjung ke mal tersebut. Restoran olahan bebek yang mengusung konsep modern dan konsisten sejak 2007 ini memberikan rasa dan kualitas yang luar biasa.

BACA JUGA: Wow! Bebek Kaleyo Hadir di Cinere dengan Desain Interior yang Instagrammable

Cita rasa daging yang empuk dan dipadukan sambal yang dahsyat membuat banyak pelanggan dengan senang kembali lagi.

Lokasinya yang tepat di jantung Kota Bekasi ini memudahkan masyarakat untuk mencarinya. Begitu sampai di lokasi, pelanggan akan disuguhkan dengan suasana interior yang Instagrammable berkonsep scandinavian garden yang minimalis.

BACA JUGA: Bebek Kaleyo Kini Hadir di Jatiasih, Ada Diskon Grand Opening Hingga 100 Persen

Kemudian, ornamen batu bata merah klasik ciri khas bebek kaleyo di berbagai sudut bisa ditemukan sehingga pengunjung semakin betah dan nyaman.

Selain interiornya yang Instagrammable, kepercayaan masyarakat terhadap kualitas hidangan Bebek kaleyo menjadi faktor utama.

BACA JUGA: 5 Ide Bisnis Kuliner Online yang Paling Laris, Coba Yuk!

Hal tersebut terbukti dari ramainya pengunjung saat Grand Opening Kaleyo Summarecon Bekasi. Sebab, Bebek Kaleyo selalu mengutamakan kepuasan pelanggan dengan mutu hidangan dan pelayanan yang baik, kualitas kebersihan di setiap outlet, dan harga yang terjangkau sehingga dapat dinikmati setiap kalangan.

Menu andalannya adalah bebek muda goreng kremes 1/2 ekor ditambah keriuknya kulit bebek crispy yang menjadi menu baru favorit.

Tak lupa ditemani dengan berbagai dessert seperti es cendol dawet, thai tea, es kelapa jeruk, dan segarnya es timun selasih.

Dalam masa pandemi ini, Bebek Kaleyo menerapkan protokol kesehatan seperti mengecek suhu badan, menyediakan tempat cuci tangan di depan pintu masuk, dan membatasi kapasitas pengunjung di outlet.

Bebek Kaleyo juga menerapkan kebersihan bagi para karyawannya. Misalnya, memakai face shield, masker, dan sarung tangan saat menyiapkan makanan.

Berbeda dengan restoran lain, Bebek Kaleyo sengaja tutup pada Minggu karena ingin memberikan waktu luang kepada para karyawannya untuk berkumpul bersama keluarga. (mrk/jpnn)


Redaktur : Tarmizi Hamdi
Reporter : Tarmizi Hamdi, Tarmizi Hamdi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler