jpnn.com, JAKARTA - Miftah Anwar Sani bakal menjadi pemain pertama asal Indonesia yang bermain untuk klub di Liga Bosnia-Herzegovina.
Pemain 25 tahun tersebut, diumumkan dipinang klub negara pecahan Yugoslavia tersebut, FK Sloboda Tuzla.
BACA JUGA: Anak Terkejut Saat Masuk Rumah, Tak Menyangka Lihat Sang Ibu Berbuat Nekat di Ruang Keluarga
Kepastian itu diumumkan oleh pihak Kedutaan Besar Bosnia-Herzegovina di Jakarta, Selasa (16/2).
Mereka sejauh ini telah membantu Miftah untuk mengurus visa kerja di negara Eropa tersebut.
BACA JUGA: Cemburu Istri Digoda, Pemilik Rumah Makan Tebas Pelanggan, Korban Tewas Bersimbah Darah
"Dengan senang hati saya mau mengabarkan berita bagus, saudara kita bersama, Miftah Anwar Sani, segera menandatangani kontrak dengan salah satu klub Bosnia dan Herzegovina, FK Sloboda Tuzla," kata Duta Besar Bosnia-Herzegovina Mehmed Halilovic, Selasa (16/2).
Menurut Mehmed, dalam sepengetahuannya, Miftah ialah pemain Indonesia pertama yang akan bermain di Bosnia.
BACA JUGA: AFC Segera Umumkan Jadwal Lanjutan Kualifikasi Piala Dunia dan Piala Asia
Kalau di Eropa mungkin sudah ada, lanjut dia, tetapi untuk di Bosnia, Miftah menjadi pemain asal Indonesia pertama.
BACA JUGA: Dua Mahasiswa Asal Tangerang Tewas di Aceh Besar, Kondisi Mengenaskan
Terkait kontrak yang diberikan, Miftah akan berada di Bosnia tak sampai satu tahun. Dia mamperkuat klub Liga Premier Bosnia-Herzegovina itu hanya sampai Juni 2021 mendatang. (dkk/jpnn)
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad