Kabar Gembira untuk Peternak Sapi

Selasa, 09 Februari 2016 – 01:35 WIB
Ilustrasi. Foto: JPNN

jpnn.com - KASONGAN – Ini kabar gembira bagi warga Katingan. Pasalnya, pemerintah kabuaten akan mendatangkan ratusan sapi ternak pada tahun anggaran 2016 ini. Sapi-sapi itu didatangkan untuk menambah populasi sapi di Katingan.

Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Katingan, Hendry Nuhan menjelaskan, sapi yang bakal didatangkan berjumlah 569 ekor. Sebanyak 376 ekor sapi diantaranya berasal dari dana aspirasi anggota DPRD Katingan.

BACA JUGA: DPR RI Desak Pemprov Bentuk BNN

Sedangkan sisanya sebanyak 193 ekor berasal dari dana non aspirasi APBD Katingan tahun anggaran 2016. Dalam waktu dekat, kata Hendry, pihaknya bakal mengajukan proses lelang terkait pengadaan ternak sapi itu.

"Jadi, yang didatangkan itu adalah ternak sapi untuk bibit yang bakal dikembang biakkan di Kabupaten Katingan dengan tujuan menambah populasi ternak sapi. Karena jumlah sapi kita masih kurang," kata Hendry baru-baru ini.

BACA JUGA: Gara-gara ini, Trafik Angkutan Truk Turun Hingga 20 Persen

Sapi-sapi itu nantinya bakal disebar kepada masyatakat di 13 wilayah kecamatan yang ada di Kabupaten Katingan. "Sapi-sapi itu nantinya akan dihibahkan oleh pemerintah kabupaten kepada warga penerima," ujar Hendry. (fin/jos/jpnn) 

 

BACA JUGA: Alhamdulillah, PLTMG Bangkanai Sudah Mulai Pasok Listrik ke Kalselteng

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mau Sukses di Tahun Monyet Api? Begini Caranya


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler