Kabar Terbaru dari PSM Makassar, Pelatih Anyar Bernardo Tavares Segera Pimpin Latihan

Minggu, 08 Mei 2022 – 14:55 WIB
Bernardo Tavares resmi menjadi pelatih PSM Makassar. Foto: Dok PSM Makassar

jpnn.com, MAKASSAR - Jajaran manajemen PSM Makassar memberikan kabar terbaru tentang juru taktik asal Portugal, Bernardo Tavares.

Bernardo Tavares dalam dekat ini bakal mendarat di Kota Makassar, Sulawesi Selatan.

BACA JUGA: Kabar Terbaru Soal Bayu Aditya yang Hilang di Pantai Garut

Media Officer (MO) PSM Makassar Sulaiman Abdul Karim mengatakan pelatih baru akan datang pada 10 Mei mendatang.

"Jika tidak ada kendala, pelatih akan tiba pada Selasa tanggal 10 Mei 2022," kata Sulaiman Abdul Karim, Minggu (8/5) siang.

BACA JUGA: Bernardo Tavares Langsung Dihadapi Tugas Berat di PSM, Apa Itu?

Sulaiman menyampaikan Bernardo Tavares bakal langsung memimpin latihan pada 11 Mei di Lapangan Bosowa Sport Center (BSC) Jalan Teuku Umar, Makassar.

"Dia akan mulai memimpin latihan pada 11 Mei," tambah pria yang akrab disapa Sule tersebut.

BACA JUGA: PSM Belum Datangkan Pemain Baru, Suporter Protes

Sebelumnya, Bernardo Tavares memiliki dua tugas, yakni mendatangkan pemain asing, terutama untuk mengisi posisi penyerang dan bek tengah.

Apalagi dalam dua musim terakhir PSM selalu gagal mendatangkan pemain berposisi tersebut.

Terlihat saat Pasukan Ramang menjalani kompetisi Liga 1 musim 2021-2022, dua striker asingnya, seperti Anco Jansen, Golgol Mahbretu gagal total.

Begitu pula dengan posisi bek yang diisi Adam Mitteer dan Serif Hasic.

Mengatasi kelemahan itu, Bernardo Tavares bakal bekerja ekstra keras untuk memilih pemain yang berkualitas.

Apalagi mereka akan menjalani pertandingan di Piala AFC Cup pada Juni mendatang.

Kemudian PSM akan bersaing di kompetisi Liga 1.

"Nanti biar pelatih yang memilih pemain. Kami hanya mendatangkan saja," kata Direktur Utama PSM Munafri Arifuddin.

Munafri Arifuddin membeberkan dalam dekat ini Bernardo akan datang dengan asistennya.

"Secepatnya dia akan datang ke Indonesia. Tinggal urus administrasi saja," tambahnya. (mcr29/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... PSM Makassar Kehilangan Pemain Lagi, Kali Ini Syaiful Syamsuddin


Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : M. Srahlin Rifaid

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler