Kader Demokrat Siap Rebut Bupati Lebak

Senin, 15 Oktober 2012 – 16:27 WIB
JAKARTA - Politisi muda Partai Demokrat, Hj Iti Octavia Jayabaya menyatakan siap merebut kursi Bupati Lebak, Provinsi Banten dalam Pilkada yang digelar tahun 2013 mendatang. Anggota Komisi IV DPR yang karib disapa Via, itu menegaskan, siap menjalankan amanah jika dipercaya masyarakat Lebak untuk menjadi Bupati. Apalagi, bila Partai Demokrat memberikan kepercayaan kepadanya untuk bertarung sebagai orang nomor satu di Kabupaten Lebak.

"Insyaallah saya siap bilamana masyarakat menghendaki saya untuk maju, dan tentunya partai mengamanahkan kepada saya," ungkap Via, di gedung parlemen, di Jakarta, Senin (15/10).

Via menegaskan, keinginan untuk maju sebagai Bupati Lebak bukan karena ambisi pribadinya. Perempuan berjilbab itu menegaskan, semua karena dorongan masyarakat Lebak seperti saat ia didorong menjadi Anggota DPR daerah pemilihan setempat.

"Saya jadi anggota dewan saja tidak kepikiran karena dorongan masyarakat Lebak," kata Via.

Namun demikian, Via menegaskan, amanah yang sudah dipercayakan kepadanya itu akan dijalankan dengan baik.

"Saat duduk di DPR, menjadi tantangan tersendiri. Ketika yang lain tidak tahu, Lebak itu dimana," kata Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Lebak itu.

Dia menegaskan, mungkin orang Serang hanya segelintir yang tahu Lebak. Sebab, selama ini orang lebih mengetahui Rangkasbitung ketimbang Lebak. "Itu ada motivasi tersendiri ketika saya menjadi anggota DPR untuk memberikan informasi tentang Lebak," katanya.

Ia mengaku, setelah menjadi anggota dewan, dirinya merasa sangat bersyukur karena perhatian pusat terhadap Kabupaten Lebak sudah lebih baik. Hingga akhirnya, Lebak mendapat perhatian dari pemerintah pusat pada  2012. Misalnya, sudah ada anggaran untuk daerah tertinggal dan ini dirasakan sangat membantu masyarakat Lebak. "Saya mengkolaborasikan, bagaimana ayah saya di daerahnya dan saya mendorong dari tinggat pusat," kata putri Bupati Lebak itu.

Ia juga menjelaskan, bantuan-bantuan kepada Lebak pun mengalir, misalnya untuk konservasi hutan. Mengingat, Lebak  masih banyak lahan gambut, daerah tadah hujan, dan daerah aliran sungai. "Pemberdayaan masyarakat dengan dana bantuan itu sangat membantu. Gapoktan juga membantu karena mayoritas masyarakat Lebak adalah petani.

Selain bantuan kelautan, tangkap dan kapal. Karena lebak juga daerah nelayan," ujarnya.

Ia menegaskan, rasa optimis lantaran dukungan masyarakat Lebak, membuat dirinya tidak perlu menghiraukan mengenai cobaan yang menerpa Partai Demokrat.

Ia juga yakin kader-kader partai demokrat di Lebak tidak menghiraukan yang terjadi di pusat."Karena sejauh ini masyarakat bisa merasa apa yang telah diberikan pemerintah yang dipimpin Presiden SBY," jelasnya.

Baginya, terpenting saat ini adalah terus bekerja dan bekerja untuk kemajuan Lebak terlebih dahulu. "Kalau Tuhan menghendaki saya yakin pasti ada jalannya. Dan saya juga yakin bahwa kader partai demokrat diwilayah saya tetap solid satu suara untuk kemajuan Lebak yang berpotensi dan wibawa," pungkasnya. (boy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Nanan Pakai Perahu PDIP

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler