Kado Terindah Pusamania

Minggu, 12 Juni 2011 – 11:32 WIB

SAMARINDA –Persisam Putra sukses kunci kemenangan ke 13, saat menjamu Persiwa Wamena Sabtu (11/6) kemarin, di lanjutan Djarum Indonesia Super Liga (Djarum-ISL)Raihan ini, tentu jadi kado terindah bagi Pusamania -- pecinta Persisam Putra-- yang memadati Stadion Segiri Samarinda

BACA JUGA: KONI Gresik Enggan Talangi Anggaran GU



Pesut Mahakam – julukan -- Persisam Putra sukses melibas tim Badai Pegunungan – Julukan Persiwa Wamena, dengan dengan skor meyakinkan 5-2.  Alhasil, tim besutan Hendri Susilo ini  merangsek ke posisi atas Djarum-ISL
Gol kemenangan Persisam dihasilkan melalui kaki Fandi Mochtar (13’), Achmad Sembiring (35,61), Julio Lopez (31 P’), Choi Dong-soo (44’)

BACA JUGA: Lepas Bebe ke Besiktas

Sedangkan dua gol Persiwa dicelposkan Pieter Romaropen menit 4 dan 65.

Pelatih Persisam Putra Hendri Susilo mengatakan, timnya bermain lepas dan sesuai arahan
“Saya sempat kaget, Persiwa berhasil unggul lebih dulu

BACA JUGA: Berani Menang Melawan Macan

Tapi saya minta anak-anak jangan terpengaruh.Arahan itu berhasil dicerna dengan baikHingga kami berhasil mempersembahkan kemenangan bagi masyarakat SamarindaYang jelas saya bersyukur, happy ending pun berhasil didapat,” ucapnya.

Sementara itu, Asisten Pelatih Persiwa Wamena Mahmudiana mengaku bangga dengan perjuangan tim asuhannyaMeski bermain di kandang lawan, Pieter Romaropen dkk sama sekali tidak terpengaruh, padahal tekanan dari suporter tuan rumah begitu besarMeski kalah, tetap bangga

“Anak-anak muda yang saya turunkan memberikan penampilan yang cukup gemilangYang jelas dua gol yang kami dapatkan, tentu bermakna untuk perkembangan pemain muda nantinya,” bebernya.

Tensi pertandingan berlangsung tinggiBaik Persisam Putra maupun Persiwa sama-sama memperagakan permainan terbukaMeski tanpa penyerang utama Eddy Boakay yang terkena akumulasi kartu kuning, Persiwa tampil percaya diriGemuruh Stadion Segiri Samarinda pun di buat hening, ketika Persiwa berhasil mencuri gol lewat Pieter Romaropen, saat pertandingan baru memasuki menit ke 5.   Mengandalkan Duet Choi Dong-soo dan J-Lo sapan Julio Lopez di lini depan, Persisam Putra berulang kali melakukan seranganAcmad Sembiring berhasil menyamakan kedudukan, menit 13

Disusul menit ke 33, J-Lo berhasil melesakan gol melalui titik penaltiAkhirnya gawang Persiwa bobol lagiFandy “Sniper” Mochtar yang melakukan shooting dengan kaki kirinya dan mengubah kedudukan menjadi 3-1Choi Dong Soo, menambah keunggulan di menit ke 44 melalui kaki kananya. 

Di babak kedua, pelanggaran salah seorang pemain Persiwa  membuahkan tendangan bebas di luar kotak penaltiRonald Fagundez yang dipercaya menjadi algojo, langsung mengeksekusi bola dan memberikan umpan matang, yang kemudian di sambut sundulan Achmad Semibring dan mengubah skor menjadi 5-1 di menit 61, untuk keunggulan Persisam.  Hanya berselang 4 menit, Persiwa berhasil mencuri gol, kembali lewat Pieter Romaropen di menit ke 65, skor menjadi 5-2.  (*/luc/waz)


BACA ARTIKEL LAINNYA... Terapkan E-Voter dalam KLB PSSI


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler