jpnn.com, PALEMBANG - KAI Divre III mempersiapkan petugas ekstra di 52 titik rawan yang merupakan daerah pemantauan khusus, guna meningkatkan keselamatan perjalanan kereta api di periode Angkutan Natal 2023 dan Tahun Baru (Nataru) 2024.
Executive Vice President (EVP) PT KAI Divre III Palembang Yuskal Setiawan mengatakan penjagaan dilakukan terutama di lintas Kabupaten Muara Enim - Lahat - Tebing Tinggi dan Lubuk Linggau dan menyiapkan AMUS (Alat Material Untuk Siaga) di daerah rawan.
BACA JUGA: Sambut Libur Nataru, KAI Divre III Tambah 734 Kursi Penumpang
"KAI terus melakukan pengecekan secara berkala terhadap titik yang memiliki potensi rawan, proaktif dalam penyelesaian potensi bahaya, memastikan ketersediaan dan keandalan dari seluruh perangkat penanganan kondisi darurat," ungkap Yuskal, Jumat (22/12).
Menurutnya, sebagai langkah peningkatan keamanan dan ketertiban (kamtib) dalam perjalanan kereta api, stasiun, dan jalur kereta api KAI melakukan koordinasi ke wilayahan dengan aparat setempat.
BACA JUGA: Asyik, KAI Berikan Diskon Tiket Kereta Api untuk Semua Kelas
Selain itu, meningkatkan pengamanan operasi pada daerah pengawasan kamtib, unit pengamanan bekerja sama dengan TNI dan Polri (eksternal).
"Kami juga meningkatkan penjagaan di perlintasan liar dengan berkoordinasi aktif serta mengoptimalkan seluruh stakeholders termasuk masyarakat sekitar," kata Yuskal.
Di samping itu, KAI telah memastikan keandalan sarana dan prasarana, bersama Kementerian Perhubungan serta melakukan Ramp Check atau pemeriksaan kelaikan dan kesiapoperasian lokomotif.
Yuskal juga mengatakan guna memastikan kereta api dalam kondisi prima yang siap dioperasikan guna memberikan layanan terbaik bagi pelanggan KAI.
"Dari sisi fasilitas, KAI telah mempersiapkan dengan optimal, mulai dari memasuki area stasiun, di atas kereta, hingga keluar area stasiun tujuan. Kebersihan area stasiun, ruang tunggu penumpang, toilet, serta kereta terus dijaga untuk memberikan kenyamanan kepada para pelanggan," ujar Yuskal.
Yuskal berharap dengan persiapan yang matang dari seluruh aspek ini, angkutan Nataru dengan kereta api dapat berjalan dengan aman, sehat, selamat, lancar, terkendali, serta dilindungi dan diridai Tuhan YME. (mcr35/jpnn)
Redaktur : Elvi Robiatul
Reporter : Cuci Hati