Kaka Layaknya Pembelian Terbaik Januari

Selasa, 11 Januari 2011 – 11:20 WIB
MADRID - Tidak butuh waktu lama bagi Kaka untuk memberi bukti bahwa dia layak menyandang status sebagai salah seorang pemain terbaik duniaKaka yang diturunkan sebagai pemain pengganti ikut menyumbang gol terakhir kemenangan Real Madrid atas Villarreal.

Itulah gol pertama Kaka bersama Real musim ini

BACA JUGA: Senang, Dua Asing Masuk

Dia hanya butuh tiga laga untuk mendapatkan gol pertama
Itu pun hanya bermain sebagai pengganti

BACA JUGA: Hamka Hamzah Sudah Gabung

Dia mencetak gol keempat Real setelah mendapatkan umpan dari Cristiano Ronaldo di menit ke-82.

Kaka masuk lapangan menggantikan Raul Albiol pada menit ke-70
Sejak pulih dari cedera lutut yang memaksanya naik meja operasi dan absen di awal musim ini, Kaka belum pernah dimainkan sebagai starter oleh Jose Mourinho, pelatih Real.

Gol yang dicetak Kaka itu bukan hanya meningkatkan kepercayaan dirinya, tapi juga membuatnya kembali menarik hati fans Real yang sempat antipati

BACA JUGA: Cendrawasih Papua FC, Wakil Papua di LPI

"Inilah yang saya butuhnyaKembali bermain di Bernabeu dan mencetak gol," kata Kaka, seperti dikutip Reuters.

"Apalagi tim kami menangMalam yang menyenangkan," bilang Kaka"Itu bukan laga yang mudahMereka bermain sangat bagus, tapi kami akhirnya mampu mengatasinya pada babak keduaKami mendapat gol yang kami butuhkan," lanjutnya.

Cepatnya Kaka beradaptasi dengan permainan Real di tangan Mourinho tentu sangat membahagiakanTak heran, saat Kaka pulih, sang pelatih pernah menyatakan bahwa Kaka layaknya pembelian terbaik pada bursa transfer Januari ini.

Senada dengan Mourinho, manajer umum Real Jorge Valdano juga punya pendapat yang samaItu disampaikannya setelah melihat Kaka mencetak gol"Dia terlihat lebih optimistisDia pemain spesial dan kami memiliki harapan yang tinggi kepadanya," ujar Valdano, seperti dilansir Tribalfootball.

"Dengan keberadaannya, kelas permainan kami akan meningkatTak ada satu pun klub di dunia yang mendapatkan tambahan pemain yang begitu hebat seperti Kaka pada bursa transfer tengah musimKami bahagia dia tetap bersama kami," ujar Valdano.

Pernyataan itu sekaligus menegaskan bahwa Real tidak akan menjual Kaka pada bursa transfer tengah musim iniDia akan dipertahankan untuk menjadi pemain penting di lini tengahApalagi, di saat Real sedang kehilangan Gonzalo Higuain.

Memang, mereka berada pada posisi yang berbedaNamun, dengan adanya Kaka, Cristiano Ronaldo yang biasanya bermain sebagai winger bisa didorong ke depan sebagai strikerApalagi, di saat Karim Benzema belum juga stabil(ham/ito/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Noh Alam Shah Ditakuti


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler