Kaltara Bakal Tetap Siaga 1, Jika....

Senin, 28 Desember 2015 – 06:13 WIB
Ilustrasi. Foto: Pojok Satu

jpnn.com - TANJUNG SELOR - Meski status Siaga I di Kaltara akan dicabut pada 2 Januari, penempatan personel Dalmas Polda Kaltim dan Brimob yang selama ini bertugas sebagai BKO di Bulungan belum tentu akan bergeser.

“Ada kemungkinan masih tetap bertahan. Kami lihat dari perkembangan situasi dan kondisi nanti,” ujar Pjs Kasubbag Humas Polres Bulungan Aiptu Tutut Murdayanto, Sabtu (26/12) kemarin.

BACA JUGA: Jokowi Kunjungi Pulau Komodo

Apakah ada kemungkinan status Siaga I diperpanjang? Tutut menegaskan, kemungkinan diperpanjang bisa saja dilakukan. Hal itu akan bergantung eskalasi kondisi Kamtibmis di Bulungan, utamanya di wilayah Tanjung Selor. “Tergantung situasinya, bisa saja nanti diperpanjang,” imbuhnya.

Sebagaimana diketahui, situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di Bulungan sempat kurang kondusif setelah pelaksanaan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub) Kaltara serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati (Pilbup) pada 9 Desember lalu. (udi/jos/jpnn)

BACA JUGA: Hilang Kendali, Brakkk! Pengendara Tewas Di Atap Mobil

BACA JUGA: Ya Ampun, Tersengat Arus Listik, Pekerja Meregang Nyawa

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jumlah Penumpang di Bandara Kok Hanya Naik Sedikit Ya?


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler