Kamala Harris Ternyata Pernah Mengapresiasi Tulisan Penulis Asal Indonesia, Siapa Dia?

Selasa, 10 November 2020 – 19:50 WIB
Dr. Jessica N. Widjaja. Foto: dok pri untuk jpnn

jpnn.com, JAKARTA - Kamala D. Harris akan menjadi perempuan pertama sebagai wakil presiden Amerika Serikat (AS).

Politikus berusia 56 tahun penyandang status wakil presiden terpilih itu telah mencatatkan banyak sejarah baru dengan menorehkan karier polisik istimewa yang menembus batas ras dan gender.

BACA JUGA: Jenazah Janda Penghuni Rusun Dimakamkan di Pedamaran, Keluarga Minta Pelaku Dihukum Berat

Tak disangka, Harris yang pernah menjadi jaksa agung California ternyata pernah mengapresiasi tulisan penulis asal Indonesia Dr. Jessica N. Widjaja pada tahun 2017.

Jessica saat itu menulis tentang kebijakan luar negeri AS. Tulisan itu mendapat respons dari Kamala.

BACA JUGA: Pembunuh Janda Dua Anak di Rusunawa Ditangkap, Nih Penampakannya

Melalui surat, Kamala mengaku sangat mengapresiasi tulisan Jessica tersebut.

Wapres terpilih kulit hitam pertama di AS itu mengatakan bahwa manusia hidup di dunia yang saling terkoneksi satu sama lain.

BACA JUGA: Profil Kamala Harris, Dulu Dihina Donald Trump, Disebut Komunis dan Monster

"Semua hal yang terjadi di negara lain akan juga terdampak kepada Amerika Serikat,” tutur Kamala.

Lebih lanjut Kamala menyampaikan bahwa ia memiliki pandangan yang sama dengan Jessica tentang kepemimpinan moral Amerika.

"Kami harus memimpin dengan mempertahankan nilai-nilai prinsip dari kebebasan, demokrasi dan hak asasi manusia,” tegasnya.

Wanita yang pernah menjadi senator itu juga menegaskan soal kebijakan luar negeri AS yang akan berdampak kepada setiap warga negara.

Di mana AS harus membina hubungan diplomatik untuk keamanan warga negara AS.

Surat yang dikirim Kamala Harris kepada Jessica Widjaja. foto: dok pri untuk jpnn

Lebih lanjut Kamala dalam surat tersebut menyampaikan komitmennya melawan terorisme, memperkuat kemanan siber, berjuang untuk isu perubahan iklim, merespon krisis pengungsi asing dan akan berbuat lebih banyak untuk keamanan negaranya dan Dunia.

Selanjutnya, Kamala mengakhiri suratnya dengan mengucapkan terima kasih kepada Jessica sebagai warga negara Indonesia.

"Terima kasih untuk tetap mengangkat isu ini dan telah memberi perhatian lebih kepada kebijakan luar negeri negara kami,” pujinya.

"Sebagai anggota senat di bidang Keamanan Pemerintahan Nasional, saya akan melanjutkan kerja - kerja saya dalam kebijakan luar negeri melalui pendekatan yang memiliki fokus dan dampak luas pada seluruh Amerika dan Komunitas Global Dunia,” tutupnya.

Jessica yang memperoleh surat tersebut merasa sangat bangga.

"Saya percaya Kamala bisa membuat sebuah perubahan besar bagi Amerika, dunia dan Indonesia untuk menjadi lebih baik,” serunya.

Pengusaha muda itu juga mengucapkan selamat atas terpilihnya Joe Biden dan Kamala Haris.

BACA JUGA: Janda Dua Anak Tewas Bersimbah Darah di Rusunawa

"Semoga dapat berjumpa kembali, di saat di mana saya dapat lagi mewakili Indonesia sebagai bagian dari kepemimpinan nasional suatu hari nanti,” pungkasnya.(dkk/jpnn)


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler