Kamidia Radisti Olah Masakan Jepang dengan Produk Nugget Terbaru Richeese Factory 

Senin, 04 Maret 2024 – 20:05 WIB
Kamidia Radisti dan Devina Hermawan saat demo masak produk frozen food nugger terbaru dari Richeese Factory. Foto: Romaida/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA PUSAT - PT Richeese Kuliner Indonesia (Richeese Factory) dan PT Kaldu Sari Nutrisun Indonesia merilis produk daging olahan pertamanya, Richeese Factory Chicken Nugget.

Melalui produk ini, perusahaan di bawah Nabati Group tersebut menjawab permintaan pasar terkait kebutuhan nugget berkualitas dari Richeese Factory.

BACA JUGA: Relaunching 3 Menu Utama Richeese Factory, LoTimYangMana?

Vice President of Frozen Food, Furi Cahya Purnama berharap produk nugget kemasan itu dapat membawa sensasi menyantap makanan berkualitas di rumah kapan saja.

"Kami menghadirkan produk ini karena tingginya keinginan pelanggan, terutama para ibu dan anak, yang menyukai makanan cepat saji berkualitas tinggi di Richeese Factory," kata Furi Cahya Purnama di kawasan Cempaka Putih, Jakarta Pusat, baru-baru ini.

BACA JUGA: Prospericheese, Menu Baru dari Richeesse Factory

Pada momen perilisan produk, Kamidia Radisti dan Devina Hermawan hadir menampilkan demo masak menggunakan produk nugget terbaru Richeese Factory.

Kedua influencer itu hadir sebagai representasi sosok ibu yang selalu memberikan makanan lezat berkualitas untuk si kecil di rumah.

BACA JUGA: Kamidia Radisti Belum Tertarik Jadi Pialang

Presenter Kamidia Radisti tampil dengan membagikan resep menu kreatif dari varian Richeese Factory Chicken Nugget Crunchy Bubble.

Ibu dari 3 anak tersebut memadukan produk olahan nugget frozen food dengan kondimen berbeda, menjadi hidangan ala Jepang, Oyakodon.

Selama proses menggoreng, Kamidia berkomentar mengenai aroma serta tekstur dari nugget tersebut.

"Ini lihat ya, daging semua. Aromanya keluar, tekstur dagingnya lembut, juicy ya," ujar Kamidia.

Richeese Factory Chicken Nugget hadir dalam tiga pilihan rasa, yakni Crunchy Bubble, Classic Recipes, dan Flying Chicken.

Adapun Flying Chicken ialah varian nugget ayam dengan tempura coating pertama di Indonesia yang terinspirasi dari menu Richeese Factory.

Seluruh pilihan rasa dapat diperoleh dengan harga yang lebih kompetitif, mulaidari Rp20.000 untuk Selection Series (250 gram) hingga Rp 40.000 untuk Gold Series (500 gram).

Produk ini akan tersedia secara bertahap di seluruh gerai Richeese Factory, toserba, pasar swalayan, dan minimart terdekat, hingga toko makanan olahan eceran (frozen shop).

Pada awal peluncuran, produk tersebut akan didistribusikan ke wilayah Pulau Jawa-meliputi Jabodetabek, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, dan Jawa Timur mulai pertengahan Maret. (mcr31/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kamidia Radisty, Takut Ada Kecemburuan


Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler