Kamu Mau Sembunyi di Mana, Aku Bisa Mengendus Baumu

Senin, 14 November 2016 – 19:20 WIB
Melly Goeslaw. Foto: Fedrik Tarigan/dok.JPNN.com

jpnn.com - PENYANYI Melly Goeslaw dipercaya untuk membuat soundtrack film Promise.

Ternyata, ada cerita unik di balik pembuatan lagu untuk film produksi Screenplay Films dan Legacy Pictures itu.

BACA JUGA: Dimas Anggara Cs Bakal Bikin Galau di Awal 2017

Dalam membuat soundtrack film Promise, Melly terinspirasi kucing piaraannya.

Ia menceritakan, kucing pemberian temannya itu selalu bersembunyi di belakang gorden. Ini menjadi inspirasi ketika membuat lirik lagu.

BACA JUGA: BRUTAL! Diiringi Lagu AC/DC, Trump dan Clinton Berkelahi

"Di belakang gorden terus, tapi saya enggak bisa ngambil. Kalimat pertama 'Kamu mau sembunyi di mana, aku bisa mengendus baumu' itu berasal dari kucing saya," kata ‎Melly dalam acara launching original soundtrack dan trailer film Promise di Lounge XXI Plaza Senayan, Jakarta, Senin (14/11).

Istri Anto Hoed ini menjelaskan, kucing pemberian temannya itu berjenis Himalaya.

BACA JUGA: Ikang Fauzi: Kalau Saya Tanggapi Serius, Bisa Berantem Terus

"Dapatnya udah gede, kayaknya masih malu," ucap Melly.

Dalam membuat soundtrack, Melly turut dibantu oleh sang suami dan anak-anaknya, yakni Ale dan Abe.

Kedua anaknya memberikan masukan mengenai lirik lagu Promise.

"Liriknya cukup berat karena saya harus melalui kurator yakni Ale dan Abe. Saya kasih ke mereka. Diganti, dibilang ada yang alay (kata-katanya)," tutur Melly.

Menurut Melly, ada sentuhan musik klasik dalam lagu Promise.

"Karena film ini salah satu lokasi syutingnya di Milan," ‎ungkap perempuan 42 tahun ini. (gil/jpnn)

 

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mantan Pacar Nikahi Janda, Gimana Nasib Natasha Saat ini?


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler