jpnn.com, JAKARTA - Politikus Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Djan Faridz mendatangi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Selasa (27/2). Namun, kedatangan ketua umum PPP versi muktamar Jakarta itu bukan untuk menjalani pemeriksaan.
Djan mendatangi KPK guna menjenguk koleganya yang juga mantan Ketua DPR Setya Novanto. "Mau jenguk Pak Novanto," ujar Djan di gedung Merah Putih KPK, Kuningan Persada, Jakarta Selatan.
BACA JUGA: Percakapan Itu Terjadi saat Sarapan di Rumah Setya Novanto
Selanjutnya, Djan mendaftarkan diri ke bagian resepsionis di lobi gedung KPK. Setelah itu, dia menuju rutan KPK yang berada di belakang gedung lembaga antirasuah ini.
Djan mengaku kangen pada Novanto karena sudah lama tak bertemu. "Kangen saja. Kangen udah lama ga nengokin. Itu aja,” ucapnya.
BACA JUGA: Setnov: Giliran gua Dikejar sama KPK, Ongkos Rp 20 Miliar
Karena itu, Djan tak bermaksud berbicara soal politik dengan Novanto. “Nggak ngomongin politik, kan beda partai," ujar Djan.
Seperti diketahui, Novanto saat ini mendekam di Rutan KPK sejak 17 November 2017. Mantan ketua umum Golkar itu terjerat kasus korupsi e-KTP dan kini sudah menyandang status terdakwa.(ipp/JPC)
BACA JUGA: Novanto Sebut Golkar Belum Punya Kader Pantas bagi Jokowi
BACA ARTIKEL LAINNYA... Elza Syarief Sebut Nazar Mendendam ke Anas, Begini Ceritanya
Redaktur : Tim Redaksi