Kantata Takwa Berubah jadi Kantata Barock

Selasa, 12 Juli 2011 – 05:19 WIB
JAKARTA - Grup band legendaris tanah air Kantata Takwa bereinkarnasiBersama musisi kawakan Iwan Fals dan Sawung Jabo, seniman senior Setiawan Djody membentuk varian baru Kantata Takwa yang diberi nama Kantata Barock

BACA JUGA: Olla Ramlan Kesulitan Nyanyi

Menurut rencana, Kantata Barock secara resmi diperkenalkan kepada publik lewat sebuah konser pada November mendatang.

"Untuk sekarang, kami baru pengumuman dulu nama Kantata Barock," kata Djody saat ditemui di sela-sela workshop di kediamannya, kawasan Kemanggisan, Minggu malam (10/7)
Djody menyatakan terinspirasi semangat seni dalam masa Baroque yang lahir di Eropa pada abad ke-16

BACA JUGA: Vierra Manggung Lagi, Widi Bungkam

Pada masa itu, Baroque hadir dengan landasan perjuangan yang tecermin melalui harmoni, melodi, rhtym, dinamis, komposisi, dan performance.

"Kami juga berharap semangat barock yang mengambil dari masa Baroque itu bisa menjadi kunci perubahan melodi, rythm, harmoni, performance, komposisi
Jadi, jangan terus yang Melayu-Melayu saja," jelas musisi 62 tahun itu

BACA JUGA: Asty Ananta Enggan Dikejar Deadline

Makna lain Kantata Barock ialah berasal dari bahasa Jawa, yakni barongDia menuturkan, barong dapat dilambangkan sebagai bentuk kebaikan, kejantanan, dan keberanian.

Namun, Kantata Barock tidak sepenuhnya digawangi para personel Kantata TakwaJockie Surjoprajogo yang dulu pernah memperkuat formasi band tersebut tidak turut sertaPengganti posisi Jockie adalah Edi DaromiLalu, Toto Tewel dan Dodi Katamsi yang pernah terlibat di Kantata Takwa masih diajak untuk memperkuat formasi Kantata Barock.

Terkait dengan konser Kantata Barock, promotor dari Original Production, Tommy Pratama, menuturkan, konser mini tersebut akan menjadi salah satu rangkaian aksi panggung grup band legendaris asal Inggris, White Snake"Insya Allah, show-nya akan dilakukan bareng sebagai penampil utama," jelas Tommy.

Para personel dua grup band tersebut, kata Tommy, memiliki ikatan sejarahKeduanya ternyata pernah sama-sama menjadi penakluk Stadion Utama Senayan"Di tahun 1990-an, Iwan Fals, Setiawan Djody, Jabo pernah tampil dengan KantataSedangkan, David Coverdale yang dulu datang bersama Deep Purple pernah menggoyang Senayan pada 1975Yang membedakannya sekarang, Coverdale datang bersama White Snake," ujar Tommy(ken/c6/any)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Arumi Kembali Gandeng Bintang Malaysia


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler