Kanwil Bea Cukai Bali Nusra Bersinergi dengan Kanwil Pajak Bali dan Kanwil Pajak Nusra

Jumat, 28 Februari 2020 – 20:50 WIB
Kakanwil Bea Cukai Bali-Nusra, Hendra Prasmono melakukana pertemuan dan bersinergi dengan Kanwil Pajak Bali dan Kanwil Pajak Nusra di Ruang Rapat Pendet Kanwil Bea Cukai Bali-Nusra, pada hari Senin (24/2). Foto: Bea Cukai

jpnn.com, DENPASAR - Kanwil Bea Cukai Bali Nusra, Kanwil Pajak Bali dan Kanwil Pajak Nusra bersinergi melaui Joint Program tahun 2019 telah membuahkan hasil yang manis. Melalui program Joint Analisys, Joint Investigation dan Joint Collection, negara berhasil mengumpulkan penerimaan sebesar Rp621,32 Miliar dari Rp232 Miliar potensi penerimaan joint program tersebut.

Guna menindaklanjuti kerja sama yang sudah terjalin beberapa tahun ke belakang, bertempat di Ruang Rapat Pendet Kanwil Bea Cukai Bali-Nusra, pada hari Senin (24/2) ketiga kantor kembali menandatangani surat keputusan tentang Joint Program antara Direktorat Jenderal Bea dan Cukai dan Direktorat Jenderal Pajak.

BACA JUGA: Free Duty Shop Resmi Dibuka Berkat Fasilitas Bea Cukai Kualanamu

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Kantor Wilayah Bea Cukai Bali-Nusra, Hendra Prasmono, menyampaikan pokok bahasan hasil rapat Joint Program 2020 oleh Wakil Menteri Keuangan bersama jajaran pimpinan eselon I Kemenkeu.

“Penerimaan tidak menjadi target dalam kegiatan Joint Program di tahun 2020, tetapi harus lebih berfokus pada perbaikan sistem, proses bisnis, dan regulasi. Jika ada penerimaan yang dihasilkan, maka klaim penerimaan tersebut oleh masing-masing unit (DJP atau DJBC atau DJA), sehingga tidak terjadi kekeliruan administrasi atau double counting,” ungkap Hendra.

BACA JUGA: Sinergi Bea Cukai Bersama Kepolisian Awasi Perbatasan Darat dan Laut

Keberhasilan Joint Program antara Kanwil Bea Cukai Bali Nusra, Kanwil Pajak Bali dan Kanwil Pajak Nusra memiliki kontribusi yang sangat penting bagi keuangan Negara. Dengan makin sempitnya ruang untuk menghindari pajak, maka tingkat kepatuhan wajib pajak akan naik sehingga hak keuangan negara lebih terjamin. Dengan adanya Joint Program ini diharapkan keuangan Negara menjadi lebih baik dan akan mampu menunjang keberlangsungan pembangunan.(ikl/jpnn)

BACA JUGA: Kasum TNI: Jajaran Penerangan TNI Terdepan Dalam Publikasi Kegiatan


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler