Kapal Api Bagikan 35 Ribu Masker kepada Pedagang Kopi

Rabu, 12 Agustus 2020 – 23:31 WIB
Brand Executive Kopi Kapal Api Andrew Jonathan saat menyerahkan masker secara simbolis untuk pedagang kopi keliling di depan Stasiun Kota, Jakarta. Foto: Kapal Api

jpnn.com, JAKARTA - Kopi Kapal Api mengajak para pedagang kopi keliling yang menjadi mitra ikut mendukung imbauan pemerintah selama era new normal.

Selain itu, Kapal Api juga mengimbau para pedagang mematuhi protokol kesehatan.

BACA JUGA: Kapal Api

Kapal Api tidak hanya menyampaikan imbauan, tetapi juga membagikan 35 ribu masker nonmedis di Jabotabek, Bandung, dan Surabaya.

Brand Executive Kopi Kapal Api Andrew Jonathan menjelaskan, pembagian masker itu berlangsung pada fase PSBB Transisi di beberapa area.

“Semoga ke depannya para mitra Kopi Kapal Api, yaitu para pedagang kopi keliling dan pedagang warung kopi dapat tetap beraktivitas dan tetap menaati protokol kesehatan demi kebaikan bersama,” ujar Andrew, Rabu (12/8).

Pihaknya berharap program pembagian masker untuk para pedagang kopi keliling akan berjalan di kota-kota lain di Indonesia.

Tujuannya adalah membantu lebih banyak lagi mitra Kopi Kapal Api dengan menjaga protokol kesehatan dalam beraktivitas.

“Gerakan pembagian masker ini merupakan salah satu semangat kami membantu para pedagang kopi dalam menjalani fase new normal,” sambung dia.

Andrew menjelaskan, para pedagang kopi memiliki arti sangat penting bagi Kapal Api.

“Mereka menjadi garda terdepan dalam memberikan secangkir semangat Kopi Kapal Api bagi para peminum kopi tanah air,” tutur Andrew. (jos/jpnn)


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Kapal Api   kopi   Masker  

Terpopuler