jpnn.com - jpnn.com - Setelah empat hari melaksanakan pelayaran dari pelabuhan Colombo Srilanka menuju Pakistan, akhirnya Kapal Perang TNI AL yakni KRI Sultan Iskandar Muda (SIM) - 367 tiba dengan aman di Dermaga Karachi, Pakistan, Kamis (9/2/2017).
Kedatangan KRI SIM-367 yang dikomandani oleh Letkol Laut (P) Rio Henrymuko Yumm ini mewakili Angkatan Laut Indonesia dalam kegiatan Latihan Bersama (Latma) Multinational AMAN Tahun 2017.
BACA JUGA: Koarmabar Tangkap Lima Kapal Ikan Asal Vietnam
Kepala Dispen Koarmatim Letkol Laut (KH) Maman Sulaeman menjelaskan KRI SIM disambut dengan sangat baik dan meriah oleh Angkatan Laut Pakistan yang memberikan pengawalan pada saat KRI SIM - 367 melaksanakan peran pemanduan sampai berlabuh di Dermaga Karachi.
Menurut Maman, penyambutan begitu meriah serta diiringi Drum Band dan juga kibaran bendera dari dua negara yaitu Pakistan - Indonesia oleh prajurit Angkatan Laut Pakistan.
BACA JUGA: Kapal Perang TNI AL Ini Tiba di Sri Lanka
Pada saat sandar di Dermaga Karachi Pakistan, CDR Javed Niazi PN Perwakilan Angkatan Laut Pakistan didampingi Dempo Awang Yuddie selaku Konsulat Jenderal (Konjen) RI Karachi dan Atase Pertahananan (Athan) RI di Islamabad Kolonel Arh Putut Witjaksono Hadi, menyambut Komandan KRI SIM – 367 dengan menyerahkan Hand Bouquet. Kemudian dilanjutkan acara kunjungan ke KRI SIM – 367 yang berlangsung di Lounge Room Perwira dengan penuh keakraban dan kekeluargaan.(fri/jpnn)
BACA JUGA: Jelang ke Pakistan, Prajurit KRI SIM Gelar Latihan RAS
BACA ARTIKEL LAINNYA... Warga Binaan Koarmatim Terima Sembako di Kapal Perang
Redaktur & Reporter : Friederich