jpnn.com - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong berbicara soal debut calon pemain naturalisasi, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders.
Saat ini, Mees dan Elian masih berpaspor Belanda. Shin Tae Yong berharap kedua pemain tersebut dapat mengenakan jersei Garuda di dada pada November mendatang.
BACA JUGA: Apa Target Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia?
"Saya berharap mereka bisa bermain pada November. Kalau Oktober sepertinya sulit," ujar Shin.
Saat ini, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders tengah menjalani proses perubahan kewarganegaraan.
BACA JUGA: Eliano Reijnders-Mees Hilgers Bakal Dinaturalisasi, Timnas Akan Makin Kuat
Mereka tiba di Jakarta pada Jumat (6/9/2024) dan sempat menjalani sesi latihan bersama Timnas Indonesia keesokan harinya.
Ada beberapa tahap yang mesti dilalui oleh Mees dan Eliano untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).
BACA JUGA: Shin Tae Yong Beri Warning Menjelang Timnas Indonesia vs Australia
Nantinya, PSSI akan memberikan rekomendasi ke Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).
Kemudian, prosesnya akan melibatkan banyak pihak seperti Kementerian Hukum dan HAM, DPR RI, terakhir Presiden Republik Indonesia.
Mees dan Eliano merupakan pemain yang saat ini berkarier di Eredivisie, kompetisi sepak bola kasta tertinggi di Belanda. Kedua pemain tersebut memiliki darah Indonesia yang berasal dari ibunya.
Ibu dari Mees Hilgers berasal dari Sulawesi Utara, sedangkan ibu kandung Eliano dari Ambon.
Saat ini, Mees membela FC Twente, dan selalu bermain penuh dalam dua laga terakhir di liga. Pesepak bola berusia 23 tahun itu juga terlibat di dua pertandingan putaran ketiga kualifikasi Liga Champions menghadapi RB Salzburg.
Sementara itu, Eliano merupakan pemain PEC Zwolle. Adik dari gelandang AC Milan Tijjani Reijnders itu selalu tampil di empat laga Zwolle dengan tiga di antaranya bermain penuh.(antara/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib