Kapitra Ampera Sebut Reuni 212 Kental dengan Nuansa Politik

Rabu, 14 November 2018 – 20:55 WIB
Kapitra Ampera. Foto: Gunawan Wibisono/Jawapos.com

jpnn.com, JAKARTA - Salah satu calon anggota legislatif dari PDI Perjuangan Kapitra Ampera menanggapi adanya rencana reuni Aksi 212 pada Desember 2018 mendatang.

Pria yang juga alumnus aksi pada 2016 silam itu menilai, reuni tersebut kental dengan politik. Dia menduga, ada oknum yang sengaja memanfaatkan kegiatan itu.

BACA JUGA: Habib Rizieq Cabut Surat Kuasa, Kapitra Ampera Merasa Lega

“Apa yang kita reunikan? Kecuali kita membangun silaturahim, enggak apa-apa," ujar dia kepada wartawan, Rabu (14/11).

Dia mengaku mendapat informasi, kegiatan itu nanti akan disisipi pesan untuk mendukung calon presiden dan wakil nomor urut 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

BACA JUGA: Diperingatkan Habib Rizieq, Kapitra Ampera Membalas Begini

“Artinya (acara) ini sudah dinodai untuk mendukung orang yang bukan membela agama. Orang yang seolah-olah mengatasnamakan Islam, tetapi dia bukan pendukung Islam sesungguhnya," imbuh Kapitra. (cuy/jpnn)

BACA JUGA: Warning Habib Rizieq untuk Kapitra Ampera Lewat YouTube

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ribut, Kapitra Ampera Tegaskan Masih Pengacara Habib Rizieq


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler