Kapolda Sumsel Soroti Kasus Pelat Nomor Mobil Jemputan Lady Aurellia

Selasa, 31 Desember 2024 – 17:01 WIB
Kapolda Sumsel Irjen Andi Rian. Foto: Humas Polda Sumsel for JPNN.com.

jpnn.com, PALEMBANG - Kapolda Sumsel Irjen Andi Rian memerintahkan Kapolrestabes Palembang untuk mengusut dugaan plat palsu pada kendaraan yang ditumpangi Lady Aurellia Pramesti saat pemeriksaan di Polsek Ilir Timur II kasus penganiayaan dokter koas beberapa waktu yang lalu.

"Pemilik kendaraan harus dicari dan ditangkap, " tegas Andi, Selasa (31/1/2024).

BACA JUGA: Pj Gubernur Sumsel Jamin keselamatan Umat Katolik Saat Misa Natal 2024

Kata Andi, apabila ditemukan pelanggaran lalu lintas maka ditindak sesuai dengan sanksi tilang.

"Namun, jika terbukti plat palsu harus ditindak sesuai aturan hukum pidana, " kata Andi.

BACA JUGA: Polda Sumsel Tangkap Jaringan Narkoba Timur Tengah, Mau Diedarkan di Bogor

Sebelumnya, publik mendorong Polda Sumsel untuk mengusut dugaan plat palsu yang digunakan untuk menjemput Lady Aurellia Pramesti setelah menjalani pemeriksaan di Polsek Ilir Timur II Palembang beberapa waktu lalu.

Lady video yang beredar, Lady menumpangi sebuah mobil SUV dengan nomor polisi BG 2022 BG yang diduga palsu.

BACA JUGA: Polda Sumsel & Kejaksaan Berkoordinasi di Kasus Penganiayaan Dokter Koas

Selah ditelusuri melalui aplikasi E Dempo Samsat Sumatera Selatan, ternyata plat tersebut merupakan nomor polisi sepeda motor. (mcr35/jpnn)


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Cuci Hati

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler