Kapolres Jaksel Minta Honorer K2 Tahan Diri

Kamis, 23 Februari 2017 – 16:40 WIB
Demo ribuan honorer K2 di Kantor KemenPanRB, Jakarta. Foto Ricardo/jpnn.com

jpnn.com - jpnn.com - Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Pol Iwan Kurniawan meminta peserta aksi 232 menahan diri.

Jangan sampai melakukan tindakan anarkistis hingga harus berhadapan dengan aparat.

BACA JUGA: Tegang, Honorer K2 dan Polisi Saling Sikut

"Kami minta seluruh honorer K2 untuk menahan diri. Jangan terpancing dan terprovokasi. Anda semua di sini‎ karena ada pemberitahuan makanya kami kawal, tapi jangan berbuat anarkistis," kata Iwan di depan ribuan honorer K2 di Kantor KemenPAN-RB, Kamis (23/2).

Dia menambahkan, pihkanya akan berupaya agar honorer K2 bisa langsung diterima MenPAN-RB. Namun honorer K2 diminta tetap bersabar.

BACA JUGA: Tujuh Jam Demo, Masa Honorer Mulai Kesal

"Pak MenPAN-RB memang lagi di Yogya, tapi saya akan berupaya memfasilitasi agar MenPAN-RB. Silakan orasi, tapi yang tertib dan taat aturan," ucapnya. (esy/jpnn)

BACA JUGA: Militan, Honorer K2 Ogah Pulang

BACA ARTIKEL LAINNYA... MenPAN-RB di Yogya, Ribuan Honorer K2 Ancam Menginap


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler