Kapolri Jenderal Listyo Beri Peringatan Penting, Mohon Disimak

Senin, 12 September 2022 – 12:51 WIB
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberi peringatan kepada anak buahnya agar jangan ragu mengoreksi atasan bila melakukan pelanggaran.

Dia menilai angkah saling mengingatkan seperti itu merupakan hal yang wajar.

BACA JUGA: Arahan Terbaru Kapolri Jenderal Listyo ke Anak Buahnya, Tak Main-Main

"Mari kita (Polri, red) saling mengingatkan atasan mengingatkan anak buah, anak buah juga sama. Menyampaikan bahwa komandan sepertinya ini salah. Itu sah-sah saja," ungkap Jenderal Listyo melalui akun resmi di Instagram, Senin (12/9).

Eks Kabareskrim Polri itu juga mengingatkan anak buahnya agar jangan sungkan menyampaikan pendapat bila mengetahui sesuatu yang tidak baik.

BACA JUGA: Dilaporkan ke Polisi, Atta Halilintar Merespons Begini

"Jangan biasakan rekan-rekan, bila menerima sesuatu yang tidak pas, terus rekan-rekan tidak berani menyampaikan pendapat. Karena ini, untuk kebaikan institusi," jelasnya.

Jenderal Listyo Sigit Prabowo sebelumnya memastikan akan mencopot langsung terhadap anak buahnya yang melakukan pelanggaran dalam menjalankan tugas.

BACA JUGA: Farhat Abbas Sebut Ferdy Sambo Pahlawan, Alasannya Mengejutkan

Salah satu contohnya yakni dalam penanganan kasus pembunuhan Brigadir J oleh Irjen Ferdy Sambo.

"Saya harus mencopot, saya harus menindak, terhadap rekan-rekan yang melakukan pelanggaran-pelanggaran," bebernya.

"Kalau ada laporan, saya tidak perlu tegur lagi, langsung saya proses, saya langsung copot. Ini berlaku untuk semuanya, apakah itu Polri, apakah itu Polwan," sambung Jenderal Listyo. (cr3/jpnn)


Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler