Karunia Semesta, The Changcuters Tampilkan Qibil Sebagai Vokalis

Sabtu, 12 Oktober 2024 – 05:59 WIB
The Changcuters di kawasan Gatot Subroto, Jakarta pada Senin (18/12). Foto: Dedi Yondra / JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Band asal Bandung, The Changcuters baru saja memperingati ulang tahun ke-20.

Dalam merayakan momen spesial tersebut, The Changcuters memberikan kejutan berupa single terbaru berjudul Karunia Semesta.

BACA JUGA: Alhamdulillah, Kondisi Tria The Changcuters Membaik dan Sudah Stabil

Dirilis oleh Wowma Records, Karunia Semesta menunjukkan sisi yang lebih lembut dan penuh kasih sayang dari band beranggotakan Tria (vokal), Qibil (gitar), Alda (gitar), Dipa (bas), dan Erick (drum) itu.

"Kami mau ada 10 lagu untuk album baru. Sudah ada sembilan lagu, lagu yang ke-10 belum ada. Nah, kebenaran gue ada satu lagu yang menganggur tetapi belum ada liriknya. Gua presentasikan ke anak-anak, dan mereka bilang, ‘Lu yang nyanyi ya,’” kata Qibil gitaris The Changcuters, sekaligus pencipta lagu Karunia Semesta.

BACA JUGA: Memang Beda, Keresahan The Changcuters

“Liriknya mengalir begitu saja ketika tahu mau bikin lagu tentang apa. Kalau dibaca, pasti ketahuan inspirasinya, cuma gue ingin lagu ini mengungkapkan rasa sayang kepada sesuatu yang dinantikan," sambungnya.

Gitaris Alda merasa lagu Karunia Semesta sangat relate dengan kehidupan personel The Changcuters.

BACA JUGA: The Changcuters Ungkap Pesan Penting di Balik Lagu Memang Beda

Sebab, aktivitas panggung membuat personel The Changcuters jarang pulang sehingga merindukan anak, istri, dan orang tua.

"Sejauh mana pun kami bekerja dan keluar kota, pasti pulang," ucap Alda The Changcuters.

Suasana baru yang ditawarkan juga menjadi alasan The Changcuters menjadikan Karunia Semesta sebagai single.

Terkenal sebagai band rock yang lincah, The Changcuters kini coba menunjukkan rasa kasih sayang lebih lewat sebuah lagu.

Menariknya lagi, lagu Karunia Semesta dari The Changcuters kali ini menghadirkan Qibil sebagai vokalis. Bila biasanya suara Tria, lagu baru itu kini menampilkan vokal Qibil.

Kehadiran Qibil sebagai vokalis untuk lagu Karunia Semesta sudah direncanakan sejak akhir 2023. Lagu itu pun sudah selesai direkam ketika Tria pingsan di panggung pada Agustus 2024 lalu.

"Qibil itu sebetulnya vokalis di band-band dia yang dahulu, dan gue ingin mengangkat itu lagi. Lagu-lagu The Changcuters banyak yang upbeat karena itu memang karakter gue, tetapi sebetulnya kami punya banyak materi santai yang lebih cocok untuk Qibil," beber Tria The Changcuters.

Kini Tria sudah bisa kembali tampil bersama para personel The Changcuters.

Karunia Semesta menjadi jembatan yang pas menuju format baru The Changcuters serta Konser 20 Tahun Tangguh yang diadakan di Ecovention Ancol, Jakarta pada 7 Desember 2024.

Lagu Karunia Semesta sudah bisa dinikmati di berbagai platform musik digital. Video lirik Karunia Semesta tayang melalui akun YouTube The Changcuters Wowma TV. (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler