jpnn.com, JAKARTA - Desainer Daud Kristian bangga lantaran busana rancangannya bisa makin mendunia.
Selain dipakai oleh selebritas tanah air, baju rancangannya juga diminati hingga mancanegara.
BACA JUGA: Kalina Ocktaranny: Seumur Hidup Baru Pertama Kali
"Sekarang beberapa baju saya dipakai model luar negeri," kata Daud Kristian, Minggu (28/11).
Pria yang karib disapa Kris itu mengaku terus bekerja keras selama pandemi covid-19.
BACA JUGA: Nikita Mirzani Komentari Polemik Warisan Vanessa Angel, Bijaksana
Tidak hanya menghasilkan busana spektakuler, Daud Kristian juga terus memperluas bisnis demi membuka lowongan pekerjaan.
"Selama pandemi saya membuka lima cabang baru dan membuka lapangan kerja serta membantu orang," jelasnya.
BACA JUGA: Lakukan Ini Jelang Melahirkan, Nagita Slavina Menuai Pujian
Daud Kristian berharap bisa terus menghasilkan karya terbaik ke depannya.
Baru-baru ini dirinya membuat jas set yang dibanderol senilai satu juta dollar dan dipasarkan di Amerika Serikat.
"Karya ini saya banderol dengan harga satu juta dollar karena saya ingin menyuarakan bahwa buat anak-anak muda jangan takut bermimpi dan jangan pernah menganggap rendah diri sendiri," tutup Kris. (ded/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra