Mengejutkan! Ini Manfaat Kayu Manis untuk Kesehatan

Rabu, 20 Desember 2017 – 21:41 WIB
Kayu Manis. Foto: Pixabay.com

jpnn.com - Penelitian baru menunjukkan bahwa kayu manis bisa meningkatkan metabolisme pada sel lemak manusia.

Dalam studi baru yang dipublikasikan di jurnal Metabolism, para peneliti dari University of Michigan menguji efek cinnamaldehyde, minyak esensial yang memberi rasa manis pada sel lemak dari tikus, serta sel lemak dari empat manusia.

BACA JUGA: Paceklik, Kayu Manis Jadi Andalan

Mereka menemukan bahwa paparan minyak kayu manis memicu sel tikus dan sel manusia untuk mulai membakar kalori melalui proses yang dikenal sebagai thermogenesis.

Sebuah pengamatan lebih dekat menunjukkan bahwa minyak tersebut meningkatkan aktivitas beberapa gen, enzim dan protein yang diketahui bisa meningkatkan metabolisme lemak.

Sel lemak yang juga disebut adipocytes, biasanya menyimpan energi dalam bentuk lipid. Dari sudut pandang evolusioner, energi yang tersimpan ini bisa digunakan oleh tubuh selama periode kekurangan makanan atau diubah menjadi panas selama bulan-bulan yang dingin.

Tapi dalam masyarakat dimana makanan dan panas relatif banyak, energi yang tersimpan seringkali tidak memiliki tempat untuk dilepaskan dan hal ini bisa berkontribusi pada kenaikan berat badan yang tidak diinginkan.

"Mengonsumsi kayu manis secara teratur merupakan salah satu cara untuk membuat sel-sel lemak membakar sebagian dari energi itu, daripada menyimpan semuanya," kata penulis studi dan asisten profesor riset di University of Michigan Life Sciences Institute, Jun Wu, seperti dilansir laman Health.

Penelitian lain menemukan bahwa rempah-rempah ini juga melindungi tikus terhadap obesitas dan hiperglikemia.

Ini terkait dengan kadar gula darah rendah pada orang dengan diabetes tipe 2.

Wu mengatakan bahwa penelitian timnya adalah bukti lain yang mendukung kayu manis.(fny/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler