jpnn.com - JAKARTA - PT KAI Commuter Jabodetabek (KCJ) sepanjang tahun 2014 kehilangan kartu penjamin harian sebanyak 15 ribu. Kartu berwarna putih polos tersebut kerap tidak dikembalikan oleh para penumpang KA, meski kartu tersebut jika dikembalikan akan mendapat uang penjamin sebesar Rp 5 ribu.
"Tingkat kehilangan kartu masih sangat tinggi, sekitar 15 ribuan kartu atau sekitar Rp 5,2 juta," kata Direktur Utama PT KAI Commuter Jabodetabek, M.Fadhil di Stasiun Juanda, Jakarta, Rabu (25/3).
BACA JUGA: Jadwal KRL Bertambah, Macet Kian Parah
Fadhil merasa heran mengapa kartu tersebut kerap tidak dikembalikan oleh para penumpang. Selain tidak menarik tampilannya karena putih polos, pihaknya kerap memberikan informasi agar kartu penjamin itu dikembalikan.
"Padahal kita sudah edukasi penumpang supaya bisa menjaga kartu dan dikembalikan agar uang penjaminnya kembali," akunya.
BACA JUGA: Fraksi Gerindra Janji tak Ikut Dorong Ahok Lengser
Fadhil menyebut, setidaknya ada lima stasiun yang penumpangnya paling banyak tidak mengembalikan kartu tersebut. Yakni Stasiun Tanah Abang, Bogor, Jakarta Kota, Citayam dan Bojong Gede.
"Nanti stasiun-stasiun ini akan lebih gencar kami sosaliasasi masalah kartu," tandasnya.(chi/jpnn)
BACA JUGA: Nasdem Setuju Panitia Hak Angket DKI tak Diberi Panggung
BACA ARTIKEL LAINNYA... Mulai 1 April, KCJ Tambah 115 Jadwal KRL
Redaktur : Tim Redaksi