jpnn.com, BOURNEMOUTH - Juru taktik Chelsea Maurizio Sarri berlaku aneh usai timnya dihajar AFC Bournemouth dalam laga Premier League, Kamis (31/1) dini hari WIB.
Chelsea kalah dari tuan rumah dengan skor 0-4, dan skor tersebut merupakan rekor buruk buat The Blues sejak 1996.
BACA JUGA: Matikan Jorginho, AFC Bournemouth Kalahkan Chelsea 4-0
Daily Mail melaporkan, setelah kekalahan itu, Sarri memutuskan pulang sendirian dari Bournemouth ke London, tidak bareng bus tim.
Sumber menyebutkan, sebelum memutuskan pulang sendiri itu, Sarri menuding para pemain Chelsea sengaja mengabaikan instruksinya.
BACA JUGA: Media Asing Sebut PSIS Sukses Gaet Eks Pemain Chelsea
(Baca: Matikan Jorginho, AFC Bournemouth Kalahkan Chelsea 4-0)
BACA JUGA: Alvaro Morata jadi Pemilik Nomor 22 di Atletico Madrid
Namun, anehnya, Sarri tidak marah atau mengamuk di ruang ganti Chelsea di kandang Bournemouth itu. Dia lebih banyak diam, membiarkan para pemain bingung dengan sikap sang pelatih.
Mantan pelatih Napoli itu hanya bertanya, kenapa para pemain bintang bermain buruk, menurun dan mengkhawatirkan. Sebelum melontarkan pertanyaan itu, Sarri meminta asistennya Gianfranco Zola dan staf pelatih lainnya keluar dari ruangan. Hanya Sarri dan para pemain di ruangan tersebut.
Sarri dilaporkan tidak kehilangan kesabaran atau meninggikan suaranya. Para pemain dibiarkan ragu menilai seberapa marahnya si pelatih kepada mereka. (adk/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Hasil Babak Keempat Piala FA: Higuain Debut, Chelsea Menang, Spurs Tersingkir
Redaktur & Reporter : Adek