Kecelakaan Bus di Tol Palikanci, Arus Lalu Lintas Tersendat

Jumat, 31 Mei 2019 – 14:33 WIB
Bus Prayogo yang nyungsep di KM 241 Tol Palikanci. Foto : Mesya / JPNN

jpnn.com, CIREBON - Kecelakaan lalu lintas terjadi di tol Palikanci KM 241, Jumat (31/5). Bus Prayogo nyungsep hingga bodi mobil rusak parah.

Diduga sopir yang membawa pemudik ini mengantuk. Belum diketahui apakah ada korban atau tidak.

BACA JUGA: Pelajar di Kediri Tewas Terlindas Bus Usai Pulang Sekolah

BACA JUGA : Kecelakaan di Tol Trans - Jawa, Avanza Sampai Ringsek Begini

Pantauan JPNN.com, para petugas tampak mengamankan kondisi di lapangan. Arus lalu lintas sempat tersendat karena mobil derek tampak mengerek bus Prayogo.

BACA JUGA: Rem Blong, Bus Mundur dan Terbalik di Puncak

Begitu bus berhasil diderek, banyak masyarakat sekitar yang tampak mengumpulkan barang-barang kemungkinan milik pemudik.

BACA JUGA : Pemudik yang Naik Kapal Laut Harus Baca Prediksi BMKG Ini

BACA JUGA: Bus Rombongan Lurah Kecelakaan, Penumpang Luka - Luka

Nyungsepnya bus Prayogo ini banyak diabadikan pemudik. Namun, tidak boleh berhenti karena mengganggu lalu lintas.

"Jalan terus jangan berhenti-berhenti, bikin macet," ujar petugas yang sigap mengatur lalu lintas.

Sementara kendaraan yang melaju ke Semarang, diminta polisi menggunakan one way. (esy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sopir Truk Ngantuk Tabrak Tiga Kendaraan, Satu Orang Tewas


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler