Kejagung Masih Rahasiakan Tanggal Eksekusi Mati Dua Napi

Sabtu, 27 Desember 2014 – 02:16 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Dua narapidana mati perkara pembunuhan berencana dipastikan ditembak mati sebelum Tahun Baru 2015.

Meski demikian, Kejaksaan Agung tetap merahasiakan tanggal pastinya eksekusi mati dua terpidana di Lembaga Pemasyarakatan Nusa Kambangan, Cilacap, Jawa Tengah, itu.

BACA JUGA: Kuntoro Diminta Bertanggung Jawab Atas Korban Tsunami yang Terlantar

"Sabar dululah, setelah liburan ini baru (dieksekusi)," ujar Kapuspenkum Kejagung Tony Spontana saat dihubungi wartawan, Jumat (26/12).

Tony menambahkan, tim di daerah juga tengah mencari waktu yang tepat. "Jadi, tanggalnya kapan, itu belum di tangan saya," ujarnya.

BACA JUGA: TNI: Video ISIS Dibuat Untuk Provokasi

Seperti diketahui, dua terpidana itu adalah GS terlibat perkara pembunuhan berencana di Jakarta Utara. Kemudian, terpidana  pembunuhan berencana di Tanjung Balai Karimun, Kepulauan Riau, berinisial TJ.

Keduanya, akan dieksekusi di Lapas Nusakambangan. " Keduanya selama ini ditahan di sana," papar Tony. (boy/jpnn)

BACA JUGA: Inilah Ramalan Situasi Politik Tahun 2015

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jokowi Diminta Perhatikan Aceh Seperti Perlakuan SBY


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler